Categories: Pontianak

Pemilu 2019 : Beri Rasa Aman, Kapolda Kalbar dan Pangdam XII/Tpr Tinjau Sejumlah TPS

KalbarOnline, Pontianak – Kapolda Kalbar, Irjen Pol Didi Haryono memastikan pelaksanaan pemilu di Kalbar berlangsung aman dan damai, Rabu (17/4/2019).

Hal ini disampaikannya usai patroli bersepeda motor peninjauan kesejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada di wilayah Kota Pontianak bersama Pangdam XII/Tanjungpura, Mayor Jenderal TNI Herman Asaribab.

“Kami baru saja melakukan peninjauan terhadap 5 TPS di wilayah Kota Pontianak, dua di antaranya yang berada di dua lokasi Lapas kelas II A Pontianak. Pada dasarnya, situasi Kalbar khususnya Kota Pontianak hingga saat ini aman dan kondusif. Masyarakat merasa aman, senang dan tenang karena TNI-Polri mengawal seluruh masyarakat untuk menyalurkan hak suaranya,” kata Kapolda saat diwawancarai di TPS 76 Jalan Gajahmada Pontianak.

Menurutnya mulai dari proses distribusi logistik semuanya lancar tanpa ada kendala. Sepanjang hari ini juga tidak ada permasalahan.

“Semuanya aman. Masyarakat pun terlihat antusias dalam menggunakan hak pilihnya menyalurkan hak suaranya, masyarakat merasa puas karena TNI dan Polri menjamin keamanan bagi seluruh masyarakat,” tukasnya.

Untuk pengamanan Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden ini, Polda Kalbar menerjunkan 12.776 personil Polri dan TNI. Serta dari unsur Linmas sebanyak 32.998 personel yang tersebar di 16.499 TPS.

“Kami yakin kita semua sanggup mensukseskan Pemilu 2019. Kami apresiasi masyarakat yang cukup antusias, semoga sampai perhitungan semuanya lancar,” imbuhnya.

Berkaitan dengan perolehan suara menggunakan metode ‘Quick Count’ atau proses hitung cepat, Kapolda mengimbau agar masyarakat tetap tenang menunggu hasil resmi perhitungan suara dari KPU.

“Mari kita tunggu hasil perolehan suara. Hasil ‘real’ perhitungan suara yang akan disampaikan oleh KPU, jangan euforia berlebihan. Kita semua sama, sama-sama masyarakat dan bangsa Indonesia,” pesannya.

Hadir dalam kesempatan itu Wakapolda Kalbar, Brigjen Pol Sri Handayani, Danlantamal XII Pontianak, Laksma TNI Gregorius Agung W D M.Tr (Han), Danlanud Supadio, Marsma TNI Palito Sitorus, Walikota Pontianak, Edi Kamtono serta pejabat Kodam XII/Tpr dan pejabat utama Polda Kalbar. (*/Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

4 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

4 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

14 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

19 hours ago