Categories: Ketapang

Jaksa Bermunajat, Kejari Ketapang Harap Ketapang Selalu Aman dan Kondusif

KalbarOnline, Ketapang – Kejaksaan Negeri (Kejari) Ketapang menggelar sholawat dan doa bersama bertajuk ‘Jaksa Bermunajat bersama Jamiyyah Sholawat Tombo’ Ati’. Kegiatan tersebut berlangsung di halaman Kejari yang turut dihadiri oleh Forkopimda Ketapang, Kamis (11/4/2019) malam.

Doa bersama ini dipimpin langsung oleh Syekh Kudus selaku pimpinan Jamiyyah Sholawat Tombo’ Ati dengan diikuti oleh ribuan masyarakat Kabupaten Ketapang.

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Ketapang, Dharmabella Tymbasz mengatakan kegiatan Jaksa Bermunajat merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan oleh Kejari Ketapang. Kegiatan ini, sekaligus sebagai syukuran dalam menempati gedung baru kantor Kejari Ketapang.

“Selain itu, kegiatan ini merupakan agenda rutin tahunan kita yang tujuannya bersama-sama mendoakan agar Kabupaten Ketapang selalu aman, kondusif dan selalu diberikan keberkahan oleh Tuhan yang maha esa,” ujarnya saat menyampaikan sambutan.

Dharmabella juga mengucapkan rasa terima kasih kepada para pihak yang hadir dan turut mensukseskan kegiatan jaksa bermunajat. Dengan melihat antusias masyarakat dan para santri yang yang hadir, ia berharap kegiatan ini dapat memperat silaturahmi antar sesama dan menyatukan persepsi untuk selalu menjaga kondusifitas Ketapang khususnya.

“Melalui kegiatan harapan kita sebagai upaya mencegah perpecahan melalui silaturahmi di kegiatan ini. Selain itu kita berharap melalui salawat dan doa dapat membuat jalannya Pemilu di Ketapang bisa berjalan aman, lancar dan sukses,” ungkapnya.

Sementara Sekda Kabupaten Ketapang, H. Farhan yang juga hadir dalam kegiatan tersebut mengucapkan terima kasih kepada Kejari Ketapang. Farhan berharap kegiatan jaksa bermunajat yang digelar Kejari Ketapang dapat berdampak positif sehingga dapat selalu memberikan hal-hal positif bagi Kabupaten Ketapang.

“Kita berharap kegiatan ini bisa terus rutin dilaksanakan sebagai wadah silaturahmi. Selain itu kami mengucapkan selamat kepada Kejari Ketapang atas penempatan gedung baru. Semoga semakin memberikan pelayanan terbaik buat masyarakat Ketapang khususnya,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

3 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

9 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

9 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

9 hours ago