Categories: Pontianak

Edi Kamtono Harap Pemilu 2019 Berjalan Aman dan Damai

Deklarasi Pemilu Damai 2019

KalbarOnline, Pontianak – Dalam rangka yang aman dan damai, KPU Kota Pontianak, Bawaslu Kota Pontianak, partai politik (parpol) peserta Pemilu, serta tim sukses dan tokoh masyarakat berkomitmen menjadikan Pemilu yang damai. Komitmen itu disepakati dalam sebuah Deklarasi Pemilu Damai 2019 di Hotel Kapuas Palace Pontianak, Rabu (10/4/2019).

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono berharap Pemilu yang akan berlangsung tidak lama lagi, berjalan lancar, aman dan damai.

“Tentunya dengan waktu yang tinggal beberapa hari ini, puncak dari demokrasi berjalan aman dan proses demokrasi semakin berkualitas. Untuk itulah tadi dilakukan penandatanganan deklarasi,” ujarnya.

Menurut orang nomor wahid di Kota Khatulistiwa ini, peran pemerintah sudah dilakukan pihaknya, mulai dari preentif, preventif hingga mensosialisasikan bersama KPU dan Bawaslu terkait pentingnya Pemilu sebagai bentuk demokrasi demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Pemilu ini pula sebagai pertaruhan di mata dunia bahwa Indonesia adalah negara demokrasi terbesar.

“Tinggal yang kita inginkan adalah kualitas dari demokrasi itu sendiri sehingga warga Pontianak akan bisa lebih maju dengan demokrasi,” ungkapnya.

Terkait Daftar Pemilih Tetap (DPT), Edi menyebut koordinasi yang dilakukan KPU dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Pontianak sangat intens.

“Karena KPU sangat berkepentingan dengan jumlah DPT ini sehingga update data ini selalu dilakukan sampai DPT final,” pungkasnya. (jim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

55 mins ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

58 mins ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

1 hour ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

1 hour ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu A. Yani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

1 hour ago

Sore Ini, GOR Terpadu A. Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

3 hours ago