Categories: Kapuas Hulu

Hadiri Musorkablub KONI Kapuas Hulu, Ini Pesan Ketua KONI Kalbar

KalbarOnline, Kapuas  Hulu – Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub) KONI Kapuas Hulu seyogyanya dilaksanakan pada tanggal 23 Maret 2019. Lantaran para pengurus KONI baik kabupaten maupun provinsi masih memiliki kesibukan, sehingga Musorkablub tersebut diundur dan baru terlaksana pada 6 April 2019 kemarin.

Hal itu disampaikan Ketua KONI Provinsi Kalbar, Fachrudin Siregar dalam sambutannya saat menghadiri Musorkablub KONI Kapuas Hulu.

Ia berujar, masa jabatan pengurus KONI Kabupaten Kapuas Hulu yang lama berakhir pada bulan November 2018.

“Dan kami dari KONI Kalbar memperpanjang masa tugas pengurus KONI Kapuas Hulu dan harus melaksanakan Musda, namun tak terlaksana sampai habis masa kepengurusan KONI Kapuas Hulu 3 Februari 2019, sehingga kepengurusan diambilalih KONI Kalbar untuk melaksanakan Musorkablub KONI Kapuas Hulu,” ungkapnya.

Olahraga, lanjut dia, menjadi kebutuhan untuk meningkatkan prestasi olahraga, untuk membangun prestasi olagraga tentu harus didukung dana serta sarana dan prasarana.

Baca Juga :Prabowo-Sandi Didukung Masyarakat Adat Dayak

“Saya lihat Kapuas Hulu ini sudah baik dalam sarana dan prasarananya. Saya meminta kepada Ketua KONI Kapuas Hulu yang baru nantinya untuk berhati-hati dalam mengelola anggaran. Kelola dengan baik. Karena proses audit dari inspektorat maupun dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) sangat ketat. Karena inspektorat dan BPK adalah lembaga resmi yang mempunyai tupoksi mengaudit sesuai peraturan yang berlaku,” tukasnya.

Pada kesempatan itu, Fachrudin juga menyampaikan harapannya kepada Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu untuk dapat membantu program kerja kepengurusan KONI Kapuas Hulu yang baru. Yang terpenting, kata dia, kerjasama, koordinasi dengan pemerintah maupun dengan pengkab-pengkab cabang olahraga harus dilakukan.

“Ini untuk kemajuan prestasi olahraga di Kabupaten Kapuas Hulu agar menjadi lebih baik lagi,” ucapnya.

Pada Musorkablub ini, Sadiq Asdhar Khan terpilih sebagai Ketua KONI Kapuas Hulu masa bakti 2019-2023. (Haq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

8 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago