Categories: Pontianak

Gubernur Kalbar Apresiasi Dibentuknya Pemuda Pelopor Desa Mandiri

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji mengapresiasi terbentuknya Pemuda Pelopor Desa Mandiri yang dibentuk Badko HMI Kalbar.

“Saya terimakasih kepada pemuda pelopor desa mandiri yang baru dideklarasikan tadi dari HMI. Ini menunjukkan bahwa program pemerintah provinsi untuk percepatan klasifikasi desa supaya bisa mencapai desa mandiri ini didukung oleh anak muda,” ungkap Gubernur Sutarmidji usai Dialog Partisipasi Pembangunan Daerah di Pendopo Gubernur Kalbar, Sabtu (30/3/2019).

Nanti, kata dia, ketika menyusun APBD 2020 dirinya mau melihat komponen yang mana bisa disinergikan dengan para pemuda ini dalam mendorong desa mandiri. Kemudian desa mana yang menjadi binaan, karena ia akan melihat 400an desa akan menjadi desa mandiri dalam waktu dua tahun ke depan.

“Saya berharap ini diseriuskan betul-betul, disemangati betul sehingga semua komponen masyarakat terlibat mewujudkan desa mandiri,” tegasnya.

Sementara Ketua Badko HMI Kalbar, Fiqri mengungkapkan tujuan diselenggarakan kegiatan ini, mengajak seluruh elemen pemuda Kalimantan Barat untuk berpartisipasi dan mendorong percepatan pembangunan desa mandiri, di mana target pemerintah provinsi dalam mewujudkan desa mandiri harus dilakukan dengan gerakan secara masif.

“Sistem sudah terbangun dalam segala sektor lini mulai dari aparat bahkan sampai pendamping desa, kalo tidak dilakukan secara masif menurut saya tidak digaungkan akan lambat dalam pencapaiannya,” kata Fiqri.

Dengan dibentuknya pemuda pelopor desa mandiri dalam artian di dalamnya terdapat berbagai elemen kepemudaan untuk mendorong desa mandiri, khususnya untuk HMI sendiri melibatkan enam cabang HMI dari daerah yang ada untuk mendukung penuh proses kontrol pemberdayaan desa di daerah masing-masing.

“Harapan kita setiap cabang itu bisa mewujudkan desa mandiri,” tandasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tak Perlu Campur Urusan Paslon Lain, Relawan: Midji-Norsan Siap Tarung Gagasan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar petahana, Sutarmidji irit bicara saat dimintai tanggapan terkait…

9 hours ago

Apa Kabar Kapuas Raya? Midji-Norsan Anggap Janji yang Terucap, Wajib Diperjuangkan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar 2024, Sutarmidji dan Ria…

9 hours ago

Midji-Norsan Sepakat Maju Sepaket di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline, Pontianak - Perdebatan elitis mengenai keretakan hubungan Sutarmidji dan Ria Norsan terjawab tuntas, pada…

9 hours ago

Komeng Tewas Tersengat Listrik di Ruang Gardu PLN Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pria bernama Hendrik alias Komeng (51 tahun) ditemukan tewas di dalam ruang…

11 hours ago

Disperpusip Pontianak Rayakan Hari Buku Nasional dengan Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 40 peserta dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Pontianak meramaikan lomba bercerita…

15 hours ago

Viral! Video Perempuan Dipukuli Bertubi-tubi oleh Rekan Kerja, Kejadian Diduga di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah video viral di media sosial Instagram,  yang menunjukkan seorang perempuan muda…

15 hours ago