Categories: Kubu Raya

Mayor Jenderal TNI Herman Asaribab Resmi Jabat Pangdam XII/Tanjungpura

KalbarOnline, Kubu Raya – Mayor Jenderal TNI Herman Asaribab resmi menjabat Pangdam XII/Tanjungpura setelah melaksanakan serah terima jabatan dengan Mayor Jenderal TNI Achmad Supriyadi di Ruang Bina Yudha Mabes TNI AD, Jalan Veteran, Jakarta Pusat.

Hal ini dikatakan Kepala Penerangan Kodam XII/Tpr, Kolonel Inf Aulia Fahmi Dalimunthe, di Kantor Pendam XII/Tpr, Jalan Arteri Alianyang, Sungai Raya, Kubu Raya, Senin (25/3/2019).

Kapendam XII/Tpr, Kolonel Inf Aulia Fahmi Dalimunthe berujar bahwa upacara serah terima jabatan dipimpin langsung oleh Kepala Staf TNI Angkatan Darat, Jenderal TNI Andika Perkasa.

Kasad melantik Mayor Jenderal TNI Herman Asaribab yang sebelumnya menjabat Staf Khusus Kasad menjadi Pangdam XII/Tpr menggantikan pejabat lama Mayor Jenderal TNI Achmad Supriyadi yang memasuki masa purna tugas atau pensiun.

“Serah terima jabatan dalam tubuh TNI AD akan selalu terjadi. Secara normatif, selain untuk kepentingan pembinaan personel dan organisasi, juga untuk menjaga kesinambungan dan penyegaran kepemimpinan serta pembinaan karier secara integral,” tukas Kapendam XII/Tpr mengakhiri. (ian/fat)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

PWI Kalbar Komitmen Dukung KPU Sukseskan Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk mendukung Komisi Pemilihan…

8 hours ago

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

9 hours ago

Peletakkan Batu Pertama Pembangunan GOR Indoor, Wujud Nyata Komitmen Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meletakkan batu pertama pembangunan Gelanggang…

9 hours ago

PKRS Pontura Studi Tiru Program PKRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

9 hours ago

Tari Gasing dari Pontianak Pukau Peserta Apeksi di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak - Suguhan tari gasing yang ditampilkan para penari dari Kota Pontianak menyita perhatian…

9 hours ago

Harisson Apresiasi Kodam XII Tanjungpura, Berhasil Gagalkan Selundupan Sabu 21 Kg

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memberikan apresiasi kepada jajaran…

9 hours ago