Categories: Pontianak

Garbi Sintang Sebut Prabowo-Sandi Sejalan Dengan Cita-cita Garbi Wujudkan Indonesia Jadi Kekuatan Lima Besar Dunia

KalbarOnline, Pontianak – Sejumlah pengurus Gerakan Arah Baru Indonesia (Garbi) Kabupaten Sintang tampak hadir dalam Silaturahim Akbar Prabowo Subianto di Keraton Kadriah Kesultanan Pontianak, Minggu (17/3/2019).

Saat dikonfirmasi, Ketua Garbi Sintang, Purba Santoso mengatakan bahwa kehadirannya lengkap dengan atribut Garbi sebagai bentuk dukungan moril Garbi Kabupaten Sintang terhadap Prabowo.

“Tentu sebagai anak muda yang berakal sehat, kita harus mengambil peran menuju perubahan bersama Prabowo-Sandi. Kita hadir di sini juga ingin mendengarkan gagasan-gagasan serta solusi yang ditawarkan Pak Prabowo untuk mengatasi persoalan yang dihadapi Indonesia saat ini,” ujar Purba saat diwawancarai awak media.

Selain itu, kata Purba, pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 itu lebih mewakili kaum milenial ketimbang pasangan lainnya.

“Dari pemilih wakil saja, saya sebagai anak muda menilai sangat tepat. Sosok Bang Sandi sangat mewakili kaum milenial. Apakah itu bisa dibantah? Selain itu, pasangan ini juga memiliki komitmen yang luar biasa terhadap kaum milenial, misalnya terkait ekonomi dan lapangan pekerjaan,” tukasnya.

“Saya rasa itu sangat berkaitan erat dengan milenial. Dan itu merupakan masalah yang dihadapi Indonesia saat ini,” pungkasnya.

Mengenai sikap politik Garbi dalam pemilu 2019 ini, Purba mengatakan bahwa tidak ada larangan dari para inisiator Garbi terhadap personel Garbi di bawah untuk menentukan sikap politik pada Pemilu 2019.

“Tidak ada larangan dari inisiator Garbi terhadap personelnya untuk menentukan sikap politik pada Pemilu 2019. Atas dasar itu, saya dan mayoritas personel Garbi Sintang menentukan untuk memilih pasangan nomor urut 02,” tandasnya. “Pasangan nomor urut 02 ini juga sejalan dengan cita-cita Garbi untuk mewujudkan Indonesia menjadi kekuatan lima besar dunia. Prabowo-Sandi menurut kami mampu membawa Indonesia mewujudkan hal itu,” tutupnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

2 mins ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

4 mins ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

10 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

15 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

16 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

16 hours ago