Categories: Pontianak

Pemprov Kalbar Sambut Baik Penyerahan Barang Rampasan Korupsi Milik Akil Mochtar

KalbarOnline, Pontianak – Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan menegaskan bahwa Pemerintah Provinsi Kalbar sangat menyambut penyerahan barang rampasan milik terdakwa korupsi, Akil Mochtar dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melalui penempatan status penggunaan (PSP) kepada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pontianak.

“Ini tindak lanjut yang sangat baik sekali. Selama ini belum ada aturan yang jelas sehingga harta rampasan dilelang tidak laku. Sekarang sudah ada aturan Menteri Keuangan tahun 2018, sehingga aset negara/aset rampasan yang dilakukan oleh oknum dalam korupsi dapat diserahkan kepada Instansi terkait,” ujar Norsan usai menghadiri Serah Terima Barang Rampasan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Melalui Penempatan Status Penggunaan (PSP) kepada Kantor Pelanyanan Kekayaan Negara dan Lelang Pontianak di Aula DJKN Kalbar, Selasa (5/3/2019).

Menurutnya hal ini sangat positif, di samping dapat diserahkan kepada Instasi terkait hasil rampasan yang dilakukan oleh oknum dalam pidana korupsi, juga dapat dilelang untuk umum.

“Saya rasa ini sangat baik sekali, jadi bisa dijadikan sebagai devisa negara,” jelasnya.

Orang nomor dua di Bumi Tanjungpura ini juga memberikan warning kepada para pejabat di lingkungan Pemprov Kalbar serta instansi terkait untuk melaksanakan tugas sesuai aturan yang berlaku dan peraturan yang ada agar tidak menjadi OTT KPK.

“Ada 3 faktor bisa buat korupsi terjadi, sistemnya lemah, nafsu atau keinginan dan kebutuhan. Kalau kita miliki keinginan yang muluk dan kebutuhan harus dicari dengan cara yang baik dan cari yang sesuai aturan,” pesannya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

15 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

15 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

15 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

16 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

20 hours ago