Categories: Melawi

Bukit Matok Longsor, Akses Transportasi Menuju Melawi Terputus

KalbarOnline, Melawi – Akses ke Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat, tertutup setelah terjadi longsor sebanyak enam lokasi yang menghambat jalur transportasi ke kabupaten pada Jumat (1/3/2019) dini hari.

“Ada enam lokasi longsor antara Batu Buil dengan Pemuar di Kabupaten Melawi hari ini,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Kalbar TTA Nyarong di Pontianak, Jumat.

Ia melanjutkan, jalan yang terkena longsor merupakan jalan nasional dan sudah ada alat berat yang mulai mengatasi longsor tersebut.

Menurut dia, salah satu pemicunya kemungkinan curah hujan yang tinggi sejak Kamis (28/2/2019) malam.

Lokasi longsor berada di kawasan Bukit Matok, di Kecamatan Belimbing, Kabupaten Melawi.

Kabupaten Melawi berjarak sekitar 400 kilometer dari Kota Pontianak ke arah Timur. Jalan tersebut merupakan jalan utama menuju Kota Nanga Pinoh, ibu kota Kabupaten Melawi. Kawasan yang longsor merupakan jalur yang melewati kawasan perbukitan. (Ant/Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional 

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

2 hours ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

8 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

9 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

9 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

9 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

19 hours ago