Categories: Sekadau

Pemkab Sekadau Sampaikan Usulan Pembangunan Kesehatan ke Kemenkes RI

KalbarOnline, Sekadau – Wakil Bupati Sekadau, Aloysius, SH., M.Si dan Sekretaris Daerah Kabupaten Sekadau, Drs. Zakaria, M.Si menyampaikan langsung usulan terkait pembangunan kesehatan kepada kementerian kesehatan di Jakarta, Rabu (27/2/2019) kemarin.

Kedatangan rombongan Wakil Bupati diterima Kepala Biro Perencanaan dan Anggaran beserta Pejabat Eselon II Kemenkes serta biro pelayanan prasarana kesehatan (fasyankes).

Wabup Aloysius dalam paparannya menyampaikan beberapa usulan terkait pembangunan kesehatan di Kabupaten Sekadau di antara yaitu percepatan pembangunan kesehatan di Belitang Hulu, peningkatan sarana kesehatan di 4 puskesmas (Sekadau Hilir, Rawak, Belitang Hulu) untuk tahun 2019.

Orang nomor dua di Bumi Lawang Kuari itu menjelaskan usulan pembangunan kesehatan oleh Pemerintah Kabupaten Sekadau ini dalam rangka peningkatan pelayanan kesehatan dengan memperhatikan kondisi keterbatasan penyebaran jumlah sarana kesehatan masyarakat serta masih tingginya angka kematian ibu dan anak yang memerlukan perhatian dan peningkatan pelayanan yang bermutu kepada masyarakat.

“Dengan dasar pertimbangan masih rendahnya kemampuan fiskal daerah Kabupaten Sekadau, kita usulkan rencana pembangunan atau relokasi puskesmas di Kecamatan Belitang Hulu, Kecamatan Belitang dan Kecamatan Sekadau Hulu serta Sekadau Hilir,” ungkap Wabup.

Sementara Kepala Biro Perencanaan dan Anggaran Kementerian Kesehatan, Bayu Teja Muliawan menyambut baik dan sangat mendukung atas usulan rencana pembangunan kesehatan yang disampaikan oleh Pemerintah Kabupaten Sekadau.

“Kita sangat mendukung percepatan pembangunan kesehatan di Kabupaten Sekadau hanya perlu ditindaklanjuti oleh dinas terkait untuk lebih intens lagi menyampaikan kondisi perkembangan dan sinkronisasi program pusat dengan daerah,” tandasnya. (*/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

1 hour ago

Tanah Longsor Landa Kabupaten Landak, Jalan Ngabang – Serimbu Sempat Terputus

KalbarOnline, Landak - Tingginya intensitas hujan di Kabupaten Landak dalam beberapa hari terakhir ini telah…

1 hour ago

PWI Kalbar Audiensi ke KONI, Perkuat Silaturahmi dan Kerja Sama Media

KalbarOnline, Pontianak - Jajaran pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat melakukan kunjungan kehormatan…

2 hours ago

Diterjang Angin Kencang, Motor Air Milik Nelayan Karam di Perairan Muara Teluk Batang

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebuah motor air milik seorang nelayan karam di perairan muara Teluk…

5 hours ago

Nilai Reformasi Birokrasi dan SAKIP Pemkot Pontianak Naik

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menuturkan bahwa Indeks Reformasi Birokrasi (RB)…

5 hours ago

Letakkan Batu Pertama Pembangunan Gereja Dekat Masjid, Sekda Ketapang: Kita Bangsa Majemuk Penuh dengan Toleransi

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo melakukan peletakan batu pertama sebagai pondasi bagi pembangunan…

6 hours ago