Categories: Ketapang

KPU Ketapang Segera Bentuk KPPS di 1.565 TPS

KalbarOnline, Ketapang – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Ketapang, Tedi Wahyudin mengatakan dalam waktu dekat ini KPU akan membentuk kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS). Hal ini telah diinstruksikan secara berjenjang kepada PPS melalui PPK di wilayah kerja masing-masing.

“Guna mempersiapkan semua menjelang pemungutan suara, KPU akan segera membentuk KPPS. Pengangkatan KPPS ini menjadi wewenang PPS. Pengangkatan KPPS ini tentu melalui prosedur yang diatur oleh ketentuan,” kata Tedi, Kamis (28/2/2019).

Tedi mengatakan bahwa KPPS ini nantinya beranggotakan 7 orang yang dibentuk di setiap TPS yang saat ini berjumlah 1.565. Tugasnya melaksanakan pemungutan dan penghitungan suara pada tanggal 17 April 2019.

“Rekruitmen KPPS kali ini prosesnya memang cukup selektif, namun terbuka, mulai dari pengumuman, penerimaan pendaftaran, penelitian berkas hingga penetapannya yang dilakukan oleh PPS,” ujarnya.

Lebih lanjut, dia menjelaskan berbagai persyaratan oleh dipenuhi oleh seorang calon KPPS. Hal ini dimaksudkan untuk memperoleh penyelenggara pemilu yang berintegritas dan netral. Proses perekrutan KPPS ini telah dimulai sejak 28 Februari. Sementara PPS telah diintruksikan untuk mengumumkan pendaftarannya hingga tanggal 5 Maret.

“Sehingga pada 27 Maret nanti semua KPPS sudah terbentuk. Kita harapkan semuanya dapat terbentuk di waktu yang telah ditetapkan, sehingga tidak mengganggu kepada jadwal lainnya,” jelasnya.

Ia menambahkan, kalau ketentuan pembentukan KPPS ini mengacu pada keputusan KPU nomor 32/PP.05-Kpt/01/KPU/II/2019. Regulasi ini yang terbaru dikeluarkan KPU RI sebagai perubahan dari regulasi sebelumnya. KPU juga harus cepat menyesuaikan, karena jelang dua hari keluar sebelum tahapan pengumuman dimulai.

“Selain pengangkatan KPPS, KPU juga akan melakukan perekrutan petugas keamanan dan ketertiban TPS yang diambil dari Linmas Desa. Tugasnya untuk menjaga keamanan dan ketertiban di TPS pada saat berlangsungnya pemungutan suara hingga penghitungan suara selesai,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

42 mins ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

42 mins ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

4 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

4 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

4 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

5 hours ago