Categories: Kubu RayaNasional

Pemkot Bandung Harap Pemkab Kubu Raya Segera Kembangkan Smart City

KalbarOnline, Nasional – Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana mengatakan pengembangan Smart City dan dan e-Government Bandung telah direferensikan oleh KPK, di mana untuk aplikasi yang telah digunakan Kota Bandung tersebut dapat dikembangkan juga di daerah lain.

Tujuannya sebagai upaya pencegahan korupsi dan transparansi pelayanan publik. Selain itu, tambah Yana, Kota Bandung juga memiliki Bandung Command Center yang berteknologi canggih.

“Fasilitas ini mulai beroperasi sejak tahun 2015 dan menjadi salah satu inovasi Pemerintah Kota Bandung dalam hal pelayanan publik. Selain itu, Bandung Command Center juga merupakan salah satu kunci penting dalam upaya Pemerintah Kota Bandung mewujudkan Bandung Smart City,” jelas Yana usai pertemuan dengan Pemkab Kubu Raya di aula serbaguna Kantor Wali Kota Bandung, Jumat kemarin.

Di Command Center lanjut Yana, Kepala daerah bisa mengambil banyak keputusan strategis karena semua data terintegrasi. Selain itu juga bisa dilakukan telekonferensi dengan semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan aparat kewilayahan.

Yana berharap kerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya bermanfaat bagi kedua daerah. Penandatanganan kerjasama, menurut dia, penting mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dengan berbasis teknologi informasi.

“Ini tentunya bisa meningkatkan efisiensi, efektivitas, transparansi dan akuntabilitas. Dan mudah-mudahan itu bisa berjalan dengan baik di Bandung dan Kubu Raya,” pungkasnya. (ian/rio)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Peluncuran Tahapan Pilkada Kapuas Hulu 2024, Wabup Wahyudi Ajak Semua Pihak Jaga Suasana Sejuk dan Damai

KalbarOnline, Putussibau – Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala…

8 hours ago

IKA Unhas Kalbar Siap Berikan Kontribusi Positif Bagi Kemajuan dan Pembangunan Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Suksesi pemilihan Ketua dan Pengurus Wilayah Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin (IKA…

10 hours ago

Sambil Mancing Ikan, Edi Kamtono Minta Doa Warga Kembali Jadi Walkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wali Kota Pontianak incumbent, Edi Rusdi Kamtono menikmati weekend dengan memancing…

14 hours ago

Dinilai Tak “Orisinil”, KPU Klarifikasi Soal Polemik Karya Pemenang Lomba Cipta Jingle Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak memberikan klarifikasi terkait dugaan pemenang Lomba…

14 hours ago

Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Lantik 64 Anggota Panwascam Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Ketua Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu, Mustaan melantik sedikitnya 64 orang Panitia Pengawas…

14 hours ago

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

1 day ago