Categories: Sekadau

Buah Tengkawang Banjir, Warga Berharap Harga Tinggi

KalbarOnline, Sekadau – Berton-ton sudah buah tengkawang kebanjiran di Dusun Resak Balai, Desa Merbang, Kecamatan Belitang Hilir, Sekadau. Tapi harga buah musiman yang menjadi ikon Sekadau itu tak kunjung membaik.

Meski demikian, warga setempat masih berharap harga terbaik menghampiri buah musiman itu.

“Harapannya jelas harga baik, agar berimbang dengan karet atau juga sawit. Kendalanya sekarang cuaca yang tidak menentu, sehingga mau mengasapi tengkawang pun terbilang sulit,” ujar seorang tokoh pemuda kampung Resak Balai, Lisasius, Senin (11/2/2019).

Pantauan di lapangan, pondok-pondok warga pun mulai dibangun di sekitaran kebun tengkawang yang jauh dari kampung, guna menyetok buah yang gugur atau sekedar untuk istirahat siang saat menyampah buah tengkawang. Suasana di kampung mulai terasa hidup, karena tengkawang terakhir berbuah lebat pada tahun 2010 silam.

“Dulu harga mentah tembus Rp1.000 perkilo, kalau yang kering sudah diasapi sekitar Rp3.000 perkilonya. Akses jalan dulu sulit, hanya akses jalan kaki jadi mau berjual pun tidak bisa membawa banyak,” paparnya. 

Dia menambahkan bahwa saat ini harga tengkawang baru menyentuh Rp750 perkilo, untuk yang kering dan sudah diasapi sekarang tembus Rp1.500 perkilo. “Semoga kedepan harga lebih baik, mengingat buah tengkawang ini paling lama sampai sebulanan, kisaran akhir Maret sudah habis biasanya,” tutup pria dua anak itu. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago