Categories: Ketapang

Polisi Ringkus Seorang Ibu Rumah Tangga Penjual Sabu di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Ketapang berhasil meringkus seorang ibu rumah tangga inisial LL lantaran menjual narkoba jenis sabu demi menghidupi tiga anaknya.

Penangkapan perempuan berusia 37 tahun itu berdasarkan laporan dari masyarakat yang merasa resah dengan aktivitas yang dilakukan tersangka, di Indotani Dalam, Kecamatan Sungai Melayu, Kabupaten Ketapang, Jumat (1/2/2019).

Kapolres Ketapang, AKBP Yury Nurhidayat turut membenarkan penangkapan terhadap LL. Berdasarkan laporan masyarakat tersebut, anggota Polsek Sungai Melayu Rayak bersama anggota Mapolsek Matan Hilir Selatan melakukan penyelidikan.

“Setelahnya, anggota langsung melakukan penyergapan dan menggeledah korban yang saat itu sedang berada di dalam kamar. Setelah dilakukan penggeledahan, anggota mendapatkan 10 kantong plastik klip bening yang berisikan serbuk kristal putih yang diduga merupakan sabu,” ujar Kapolres.

Saat itu, lanjut Kapolres, tersangka LL menyembunyikan barang haram tersebut di karung beras lantaran mengetahui kehadiran petugas.

“Ternyata disembunyikan di karung beras dan berhasil ditemukan petugas. Saat ini tersangka sudah dilimpahkan ke Polres Ketapang untuk pemeriksaan lebih lanjut setelah sebelumnya sempat digelandang ke Polsek Matan Hilir Selatan,” ujar Yury.

Petugas turut mengamankan barang bukti berupa satu unit timbangan elektrik, uang sebesar Rp1 juta dan satu bungkus kantong plastik klip kosong.

“Tersangka disangkakan Pasal 112 ayat (1) dan atau Pasal 127 ayat (1) huruf a Undang-undang nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika,” pungkas Yury. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

5 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

5 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

5 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

5 hours ago