Categories: Pontianak

Tinjau dan Test Road Gedung Parkir, Edi Targetkan Agustus Operasional

KalbarOnline, Pontianak – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono meninjau gedung parkir milik Pemerintah Kota Pontianak yang terletak di Jalan Letjen Soeprapto, Selasa (29/1/2019).

Tak sekedar meninjau, orang nomor satu di Kota Khatulistiwa itu juga menjajal gedung parkir 6 lantai itu dengan mengendarai sendiri kendaraan dinasnya dari lantai dasar.

Dari hasil test road itu, Edi membeberkan bahwa gedung parkir tersebut nantinya akan dilakukan sejumlah perbaikan lantaran space tikungan yang menurutnya sedikit sempit.

“Jadi, tadi saya test road dari lantai dasar sampai ke lantai 6. Ini nanti akan ada perbaikan. Tadi ketika test road, saya beberapa kali nyaris nyerempet,” ujarnya.

Menurutnya diperlukan keterampilan mengemudi. Tidak semua orang, kata dia, bisa melewati tanjakan tikungan dengan space yang pas-pasan hanya selebar sekitar 2,5 meter. Pengemudi, kata dia, harus benar-benar memanfaatkan kaca spion untuk menyesuaikan posisi kendaraan dengan ruang atau space yang menurutnya tak terlalu lebar itu.

“Nanti, sudut-sudut tikungannya akan kita papas namun tidak mengurangi kekuatan konstruksinya. Yang paling penting lagi nanti akan kita lengkapi dengan rambu-rambu, marka, jadi pengendara bisa melihat. Kemudian akan kita lengkapi dengan penerangan, jadi ketika malam akan aman dan nyaman,” tukasnya.

Menurut mantas Kadis PU Kota Pontianak ini, secara teknis gedung parkir tersebut sudah sangat baik. Seperti tanjakan menuju lantai atas sudah sedang.

“Untuk tanjakan sudah sedang. Tingginya juga sudah sesuai. Saya mengendarai langsung. Ini merupakan test pertama kalinya setelah selesai dibangun. Sudah baik,” ucapnya.

Edi turut mengungkapkan bahwa tahun 2019 ini gedung parkir yang mampu menampung 300 kendaraan roda empat dan 500 kendaraan roda dua itu, masih akan memasuki tahap kedua atau tahap finishing.

“Kita masih ada tahap kedua tahun 2019 ini untuk finishing, itu dianggarkan sebesar Rp4 miliar. Inikan belum 100 persen. Finishingnya itu berkaitan dengan penyempurnaan, pengecatan, ada beberapa yang harus disempurnakan. Terutama untuk keselamatan. Kita mengutamakan keselamatan dari pengendara. Di lantai atasnya kemungkinan bisa dimanfaatkan untuk food court,” tukasnya.

Pihaknya menargetkan gedung parkir ini beroperasi pada Agustus 2019 mendatang setelah melalui berbagai tahapan finishing.

“Target kita Agustus ini. Jadi, sebelum operasional, kita akan lakukan pengecekan kelayakannya, kesesuaian serta standar operasional yang diberlakukan ketika gedung itu difungsikan sebagai tempat parkir,” ungkapnya.

“Jangan sampai ketika difungsikan malah terjadi kecelakaan. Jadi sebelum difungsikan gedung itu benar-benar siap, keselamatan yang kita utamakan,” pungkasnya. (Fat)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

IKAPTK Pontianak Wadah Silaturahmi dan Berbagi Pengalaman Antar Alumni

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menilai peran Ikatan Keluarga Alumni Perguruan…

5 mins ago

Bagaimana Standar Porsi Makan Bagi Penyandang Diabetes?

KalbarOnline, Pontianak - Penyakit kencing manis atau yang lebih dikenal sebagai diabetes melitus merupakan penyakit…

7 mins ago

Ani Sofian Lantik 850 PPPK Jadi Pejabat Fungsional

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian resmi melantik sebanyak 850 Pegawai Pemerintah…

18 mins ago

Peringatan Hardiknas 2024, Pj Bupati Romi: Mengenang Perjalanan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)…

8 hours ago

Tim Jatanras Polresta Pontianak Tangkap Komplotan Pencuri Kabel, Satu Orang Masih Buron

KalbarOnline, Pontianak - Tim Jatanras Sat Reskrim Polresta Pontianak berhasil menangkap komplotan pencurian kabel listrik…

8 hours ago

Warga MHS Ketapang Dihebohkan ODGJ Gorok Leher Sendiri Hingga Tewas

KalbarOnline, Ketapang - Warga Desa Sungai Jawi, Kecamatan Matan Hilir Selatan (MHS) dibuat heboh dengan…

8 hours ago