Categories: Pontianak

HUT ke-62 Pemprov Kalbar, Sutarmidji Tekankan Tata Kelola Pemerintahan yang Berkualitas

Melalui prinsip dasar penyelenggaraan pemerintahan yang baik dengan 4 indikator

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat menggelar upacara peringatan HUT ke-62 Pemprov Kalbar yang dilangsungkan di halaman kantor Gubernur Kalbar, Senin (28/1/2019).

Upacara yang dipimpin langsung oleh Gubernur Kalbar, Sutarmidji diikuti pula Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan, Pj Sekda Kalbar dan Kepala OPD di lingkungan Pemprov Kalbar serta ribuan pegawai baik ASN, tenaga honor dan tenaga kontrak di lingkungan Pemprov Kalbar.

Turut pula hadir unsur forkopimda Kalbar, Kepala Daerah kabupaten/kota, pimpinan lintas sektoral dan instansi vertikal, tokoh adat, tokoh agama, tokoh masyarakat serta keluarga besar Pemerintah Provinsi Kalbar dengan mengenakan pakaian adat daerah se-Indonesia.

Dalam pidatonya, Gubernur Kalbar, Sutarmidji menekankan kembali kepada jajaran Pemerintah Provinsi Kalbar sesuai dengan salah satu visi dan misi Pemprov Kalbar 2019-2024 yakni mewujudkan tata kelola pemerintahan yang berkualitas dengan prinsip-prinsip dasar penyelenggaraan pemerintahan yang baik dengan 4 (empat) indikator penting yaitu transparansi, partisipasi, akuntabilitas dan koordinasi sebagai unsur utama.

“Saya tekankan kepada seluruh jajaran Pemprov Kalbar agar memberikan akses keterbukaan informasi publik akan aktifitas urusan yang dilaksanakan. Tahun ini kita sudah memulai integrasi satu data di Pemprov Kalbar sehingga apapun yang diperlukan, mudah diakses oleh siapapun. Insya Allah akan segera mungkin kita mulai,” tukasnya.

Orang nomor satu di Bumi Tanjungpura itu kembali mengingatkan kepada organisasi perangkat daerah yang masih mendapat rapor merah untuk terus berpacu dalam memperbaiki kinerja.

“Kita masih baru satu dari 10 yang dijadikan sampel oleh Ombudsman yang mendapatkan zona hijau, yang lainnya masih zona kuning dan merah. Saya rasa tidak perlu lama mendapat rapor zona hijau. Karena indikatornya hanya sedikit saja yang harus diperbaiki,” tegasnya.

Mantan Wali Kota Pontianak dua periode ini turut menegaskan bahwa dengan terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik, secara paralel daya saing juga akan meningkat.

“Hal ini sangat penting, dengan daya saing yang kompetitif, maka pertumbuhan ekonomi Kalbar akan terdongkrak dan menjadi lebih baik,” tegasnya.

Pada momen itu pula, Sutarmidji mengajak seluruh komponen masyarakat Kalbar secara bersama-sama meningkatkan daya saing melalui peran dan kapasitas masing-masing.

“Untuk jajaran Pemprov Kalbar, saya tegaskan meningkatkan tata kelola pemerintahan adalah bentuk tanggung jawab kita dalam melaksanakan tugas yang tidak hanya kita pertanggungjawabkan sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan yang lebih penting adalah yang akan kita pertanggungjawabkan dengan Tuhan yang maha kuasa,” tegasnya.

“Semoga melalui perayaan HUT ke-62 Pemprov Kalbar ini, Kalbar dapat maju, mandiri dan sejahtera,” harapnya.

Midji turut mengucapkan terima kasihnya kepada Kapolda dan Pangdam beserta seluruh jajarannya yang telah membantu Pemerintah Provinsi Kalbar untuk mensukseskan program desa mandiri yakni menjadikan sebanyak mungkin desa-desa di Kalbar menjadi desa mandiri.

“Kita harus berpedoman pada 50 indikator untuk membangun desa, itu sudah saya keluarkan Pergubnya, mana yang dapat ditangani dengan Dana Desa, Pemerintah Kabupaten dan mana ditangani oleh Pemprov Kalbar,” tuturnya.

Midji turut menyampaikan bahwa di HUT ke-62 ini Pemprov Kalbar mendapatkan kado berupa penghargaan dari pemerintah yakni penghargaan di bidang pendidikan.

“Kado ulang tahun ke-62 Pemprov Kalbar ini, nanti malam Pak Wagub mewakili saya menerima penghargaan dari pemerintah yaitu di bidang pendidikan melalui program kita yaitu program pendidikan 12 tahun gratis untuk sekolah negeri yang akan kita realisasikan pada bulan Juli 2019 mendatang atau di tahun ajaran baru,” pungkasnya. HUT ke-62 Pemprov Kalbar ini mengusung tema ‘dengan semangat HUT ke-62 Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, kita wujudkan tata kelola pemerintahan yang berkualitas menuju Kalbar sejahtera dan berdaya saing’. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

10 hours ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

10 hours ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

10 hours ago