Categories: Sintang

Bupati Jarot Dampingi Gubernur Kalbar Tinjau Pembangunan Masjid Raya Al-Amin Sintang

KalbarOnline, Sintang – Guna memastikan sejauh mana progres pembangunan Masjid Raya Al-Amin Sintang, Bupati Sintang, Jarot Winarno mendampingi Gubernur Kalbar, Sutarmidji meninjau langsung Masjid Raya Al-Amin yang desainnya direcanakan berbentuk Tanjak Melayu dan akan menjadi salah satu landmark Kabupaten Sintang, di Jalan Lintas Melawi Sintang, Kamis (24/1/19).

Tampak juga hadir dalam peninjauan tersebut unsur Forkopimda Sintang, Asisten Setda Sintang, unsur OPD Sintang, Ketua Pembangunan dan pengurus Masjid Raya Al-Amin Sintang, pelaksana proyek dan pihak terkait lainnya.

Usai peninjauan Bupati Jarot mengucapkan terima kasih karena Gubernur Sutarmidji sudah berkenan secara langsung meninjau pembangunan Masjid Al-Amin Sintang. Bupati Jarot pun menyampaikan bahwa target untuk pembangunan struktur dasar Masjid Al-Amin Sintang tahun 2020 mendatang harus sudah selesai seluruhnya.

Terlebih memang Pemkab Sintang sudah mengucurkan anggaran yang cukup besar pada awal pembangunan masjid yang nantinya berdesain Tanjak Melayu itu.

“Tahun anggaran 2018 kemarin kita anggarkan Rp2 miliar dan Rp4,8 miliar untuk tahun 2019 ini, itu dari pemerintah kabupaten saja, belum dari donatur, jamaah masjid dan penyumbang-penyumbang lain yang tidak mau disebutkan namanya, Insya Allah kalau dari Pemerintah Provinsi bisa nambah-nambahkan, bisa cepat selesai,” ungkap Bupati Jarot.

Terkait rencana grand desain yang berbentuk Tanjak Melayu, Bupati Jarot menjelaskan bahwa hal tersebut sebagai bentuk untuk menampilkan konten lokal dan agar lebih berbeda dari yang lainnya.

Di tempat yang sama Gubernur Sutarmidji memberikan apresiasi dan dukungannya atas perencanaan dan grand desain pembangunan Masjid Al-Amin Sintang yang menurutnya sudah sangat bagus.

Ia pun memastikan Pemerintah Provinsi Kalbar akan mengalokasikan anggaran sebesar Rp3 miliar tahun 2019 ini untuk pembangunan Masjid Al-Amin Sintang, bahkan orang nomor satu di Kalbar tersebut meminta sebelum Pilkada selanjutnya di Kabupaten Sintang Masjid Al-Amin harus sudah selesai.

“Harusnya, kalau saya jadi Pak Jarot, sebelum Pilkada lagi masjid ini sudah selesai,” tutup Midji. Sebelum peninjauan, Sutarmidji juga mendengarkan paparan presentasi dari Kadis PUPR Sintang, Zulkarnaen terkait perencanaan dan grand desain pembangunan Masjid Raya Al-Amin Sintang tersebut. (*/Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

3 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

3 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

13 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

17 hours ago