Categories: Kapuas Hulu

8 Jasad Korban Kapal Motor Karam di Semitau Berhasil Ditemukan

Dalam Kondisi Meninggal Dunia

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Kapolres Kapuas Hulu, AKBP R Siswo Handoyo mengungkapkan bahwa 8 (delapan) jasad korban kapal motor karam di Semitau berhasil ditemukan, Senin (21/1/2019).

“Update terakhir hari ini, sudah delapan jasad korban ditemukan,” ujarnya.

Adapun jasad korban yang sudah ditemukan tersebut yakni Veronika (33), Julia Wasno (6 bulan), Alfonsia Helina (41), Aprianus Kansius Lele (7), Corolus Suri (34), Asterius Marianus Lele (30) dan Vincensius Balu (36).

Sementara satu dari 8 jasad yang ditemukan tersebut diungkap Kapolres, masih dalam proses identifikasi. 8 jasad korban yang ditemukan itu, semuanya dalam kondisi meninggal dunia.

“Dari delapan jasad korban yang ditemukan hari ini, tinggal 4 orang korban lagi yang belum ditemukan. Korban yang ditemukan hari ini, semuanya dalam kondisi sudah meninggal dunia,” tukas Kapolres.

Memasuki hari ketiga ini, tim gabungan masih terus melakukan pencarian terhadap para korban yang hilang dari titik tenggelamnya kapal motor dengan menyisir aliran sungai kapuas dan berhasil menemukan delapan korban.

“Petugas gabungan bersama masyarakat masih terus berupaya mencari korban yang hilang lainnya. Selain mencari para korban, tim juga masih melakukan pencarian badan kapal. Mohon doanya, semoga pencarian lancar dan semoga besok semuanya bisa ditemukan,” pungkas Kapolres.

Sebelumnya diberitakan bahwa sebuah kapal motor karam saat hendak menyeberangi Sungai Kapuas di Kecamatan Semitau, Kapuas Hulu, dari Dermaga PT. Berlian Estate menuju penyebrangan Dermaga PT. SJRE dengan membawa 24 orang penumpang dengan muatan 9 motor roda dua. Akan tetapi sekitar 10 meter hendak bersandar di Dermaga SJRE motor air tersebut karam dan tenggelam.

Akibatnya 1 orang meninggal dunia, 11 orang selamat dan 12 orang dinyatakan hilang dalam peristiwa itu. (ian/Fat/haq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

4 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

6 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

6 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

6 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

6 hours ago