Categories: Nasional

SBY dan 12 Duta Besar Dijadwalkan Hadir di Pidato Kebangsaan ‘Indonesia Menang’

KalbarOnline, Nasional – Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno (Prabowo-Sandi) akan menyampaikan pidato kebangsaan di Plenary Hall, Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta, Senin (14/1/2019) malam.

Berdasarkan rundown acara yang diterima KalbarOnline, pidato kebangsaan yang bertemakan ‘Indonesia Menang’ ini dimulai sekitar pukul 19.30.

Namun, sebelum menuju JCC untuk mengikuti rangkaian pra persiapan penyampaian pidato kebangsaan, Cawapres 02, Sandiaga Uno dijadwalkan bertemu para awak media di Century Park Hotel, Jakarta, Senin (14/1/2019).

Kepala Media Center Prabowo-Sandi, Ari Seno Ribuan mengatakan bahwa pidato kebangsaan ini digelar dalam rangka menyampaikan visi-misi Prabowo-Sandi.

Sebelumnya diketahui bahwa terjadi perdebatan panjang mengenai teknis pelaksanaan debat antara timses paslon 01 dan 02 yang akan digelar KPU, dimana tim paslon 01 menginginkan agar penyampaian visi misi disampaikan hanya oleh timses.

Beda halnya dengan tim paslon 02 yang menginginkan agar penyampaian visi misi disampaikan langsung oleh paslon dengan dasar bahwa para paslon-lah yang akan memimpin Indonesia bukan timses.

“Atas itu, KPU menyilahkan masing-masing tim menggelar kegiatan penyampaian visi-misi, untuk itulah pidato kebangsaan dengan tema ‘Indonesia Menang’ digelar agar masyarakat dapat mengetahui apa yang menjadi gagasan besar Prabowo-Sandi,” tukas Ari Seno.

Dirinya juga mengungkapkan bahwa pidato kebangsaan ini akan dihadiri para tokoh-tokoh masyarakat daerah, tokoh nasional dan internasional.

“Bapak Presiden Indonesia ke-6, Bapak SBY Insya Allah hadir. Ada juga tokoh internasional yang sudah dikonfirmasi akan hadir yaitu 12 Duta Besar sejumlah negara,” pungkasnya. (Fat)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polisi Ungkap Kasus Pencurian Toko Ikan Hias di Kubu Raya

KalbarOnline, Kubu Raya -  Polres Kubu Raya berhasil mengungkap kasus pencurian sebuah toko ikan hias…

3 hours ago

Muda Mahendrawan Terima Rekomendasi PAN Maju Pilkada Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal Calon Gubernur Kalimantan Barat, Muda Mahendrawan mengambil surat rekomendasi dari Dewan…

4 hours ago

Kunker ke Manis Mata, Sekda Ketapang Bahas Soal Batas Wilayah Kabupaten Sukamara dan Lamandau Kalteng

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Kecamatan Manis Mata,…

4 hours ago

Warga Kalis Terdampak Pembangunan Pile Slab Dua Teriak Minta Tolong Bupati Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Beberapa bulan lalu, pernah dilakukan aksi warga Kalis pemilik lahan yang…

4 hours ago

Wujud Kepedulian KSAD, Kodim Putussibau Bagikan Ransum dan Imukal TNI Untuk Pemenuhan Gizi Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Staf Logistik Kodim 1206/Putussibau membagikan susu imukal dalam rangka pemenuhan gizi prajurit,…

10 hours ago

Propam Polda Kalbar Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang  Propam Polda Kalbar melakukan pembinaan kepada personel Polres Kapuas Hulu, terutama…

10 hours ago