Categories: Ketapang

Kantongi Surat Permohonan PAW Qadarini, KPU Serahkan Proses Lanjutan ke DPRD Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ketapang, Tedi Wahyudin mengaku bahwa pihaknya telah menerima surat permohonan nama calon pergantian antar waktu (PAW) anggota DPRD dari DPRD Ketapang.

Surat tersebut, kata Tedi, juga sudah selesai dilakukan penelitian administrasi terhadap calon Anggota DPRD PAW hasil Pemilu tahun 2014 dari Partai Amanat Nasional Daerah Pemilihan Ketapang 6 tersebut.

“Berkas hasil penelitiannya administrasinya sudah kita sampaikan kembali ke DPRD Tanggal 4 Januari kemarin,” ujarnya.

Tedi mengungkapkan bahwa berkas administrasi yang diteliti pihaknya merupakan tindaklanjut dari Surat Ketua DPRD. Ketapang nomor : 172/02/DPRD/2019 tanggal 3 Januari 2019 perihal permohonan nama calon PAW anggota DPRD dan meminta kepada KPU Kabupaten Ketapang untuk segera menyampaikan nama calon pengganti antar waktu terhadap Qadarini.

Menurut Tedi berdasarkan hasil perolehan suara sah terbanyak pada Pemilu Tahun 2014 nama H. Syamsumin Soelaiman merupakan Caleg yang memperoleh suara sah terbanyak ketiga di daerah pemilihan yang sama  dan berdasarkan Peraturan KPU Nomor 6 Tahun 2017 tentang Penggantian Antarawaktu anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota, yang bersangkutan memenuhi syarat dan berhak diusulkan sebagai pengganti antar waktu. “Setelah diserahkannnya berkas tersebut untuk proses selanjutnya merupakan kewenangan dari DPRD,” pungkasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: DPRDKetapang

Recent Posts

Psikolog Pontianak soal Ibu Kandung Lecehkan Anaknya: Bisa Pengaruhi Perilakunya di Masa Depan

KalbarOnline, Pontianak - Viral sebuah video seorang ibu muda berinisial R (22 tahun) asal Tangerang…

7 mins ago

Sambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Ratusan Relawan PLN Banjiri Bantaran Sungai Besar Banjarbaru

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan menyelenggarakan…

13 hours ago

Pria di Kapuas Hulu Sembunyikan Sabu di Baju Korpri

KalbarOnline, Putussibau - Satuan Reserse Narkoba Polres Kapuas Hulu bersama Polsek Suhaid menangkap seorang pria…

15 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Hadiri Perayaan Waisak bersama Permabudhi Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Pemkab…

15 hours ago

Mau Beli Rokok Tapi Tak Punya Uang, Pria di Kubu Raya Nekat Curi Kotak Amal

KalbarOnline, Kubu Raya - Pria berinisial RO (32 tahun) warga Kubu Raya diamankan pihak kepolisian…

15 hours ago

RSUD Pontianak Sosialisasikan Hidup Sehat Tanpa Rokok

KalbarOnline, Pontianak - Merokok tidak saja berbahaya untuk diri sendiri tetapi juga orang yang berada…

15 hours ago