Categories: Pontianak

Dekranasda Pontianak akan Buka Gerai di Gedung UMKM Center

Hadirkan Berbagai Produk UMKM

KalbarOnline, Pontianak – PembangunanGedung UMKM Center Kota Pontianak hampir rambung. Bangunan megah yang berlokasi di Jalan Sultan Abdurrahman Pontianak ini nantinya akan diisi berbagai produk-produk UMKM.

Ketua Dekranasda Kota Pontianak, Yanieta Arbiastutie Kamtono mengatakan pihaknya akan membuka galeri di UMKM Center.

“Kita berharap masyarakat atau pengunjung ketika berkunjung ke UMKM Center ini nantinya bisa langsung melihat Gerai Dekranasda Kota Pontianak seperti yang ada di Smesco di Jakarta,” ungkapnya saat meninjau Gedung UMKM Center, Kamis (3/1/2019).

Yanieta menambahkan bahwa pihaknya akan menampilkan berbagai kerajinan dan griya-griya hasil karya para perajin dari Kota Pontianak khususnya.

“Kita juga akan menampilkan produk-produk UMKM berupa makanan dan minuman khas Kota Pontianak,” ujarnya.

Meskipun Gedung UMKM Center ini belum diresmikan penggunaannya, ia mengapresiasi dibangunnya gedung ini dengan desain arsitektur yang luar biasa.

“Artinya, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak sangat konsen dalam membina dan mewadahi UMKM yang ada di Kota Pontianak,” terang Yanieta.

Tenun khas corak insang menjadi produk unggulan Dekranasda Kota Pontianak. Selain menampilkan produk hasil tenun, pihaknya juga  akan menghadirkan penenun yang tengah mengerjakan kain tenunan di Gerai Dekranasda yang ada di Gedung UMKM Center nantinya.

“Sehingga pengunjung yang datang ke UMKM Center khususnya Gerai Dekranasda bisa langsung melihat proses bagaimana pembuatan tenun khas corak insang,” pungkasnya. (my)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

2 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

2 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

17 hours ago