Categories: Pontianak

Sepanjang 2018, Polresta Pontianak Berhasil Ungkap 2470 Kasus Kriminal

KalbarOnline, Pontianak – Sepanjang tahun 2018, jajaran Polresta Pontianak Kota berhasil mengungkap 2470 kasus kriminal di wilayah hukum Kota Khatulistiwa ini. Angka tersebut terdiri dari jumlah kasus yang diungkap oleh Polresta Pontianak Kota ditambah dengan Polsek jajaran.

“Kami sampaikan jumlah kasus selama tahun 2018 untuk Polresta Pontianak 2.470 kasus. Rinciannya, Polresta 1.172 dan Polsek Jajaran 1.298 kasus,” kata Kapolresta Pontianak Kota, Kombes Pol M Anwar Nasir, saat jumpa pers di Mapolresta Pontianak, Jumat (28/12/2018) pagi.

Dari jumlah tersebut, pihaknya lanjut Anwar, mengelompokkan enam kasus yang menonjol. Dengan kasus tertinggi adalah kasus pencurian dengan pemberatan (curat).

“Kami mengelompokan enam kasus menonjol, diantaranya tertinggi adalah curat, disusul curbis, curanmor, penggelapan, ditambah penganiayaan serta curas,” tukasnya.

Anwar menambahkan, dari ke enam kasus menonjol tersebut, pihaknya kemudian mengelompokkan lima modus operandi.

Diantaranya yakni membobol rumah kosong, merampas barang beharga dengan sarana sepeda motor, mencuri menggunakan senjata tajam (sajam), dan kekerasan atau begal. Kemudian menggadaikan atau membeli hasil kejahatan. Ada juga balas dendam dan aksi premanisme.

“Jadi selama tahun 2018 ini, total tersangka kami amankan sebanyak 616 orang dengan rincian 527 laki-laki, dan perempuan 89 orang,” pungkasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

2 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

2 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

2 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

3 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

6 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

10 hours ago