Categories: Pontianak

2.600 Personel TNI-Polri Amankan Natal 2018 di Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 2.600 personel TNI-Polri se-Kalbar dikerahkan, guna pengamanan tempat ibadah Gereja dalam perayaan Natal 2018.

Hal ini diungkapkan Kapolda Kalbar, Irjen Pol Didi Haryono saat diwawancarai awak media usai menyambangi Gereja Katedral Santo Yoseph Pontianak, Senin (24/12/2018) malam kemarin.

“263 Gereja menjadi skala prioritas pengamanan se-Kalbar. Khusus Kota Pontianak ada 69 Gereja dan 42 Gereja di Kubu Raya dengan pengamanan dari Polresta Pontianak Kota. Begitu juga satgas Polda memback-up langsung pengamanan di 16 Gereja skala prioritas di Kota Pontianak,” ujarnya.

Pada kesempatan itu pula, Kapolda menjelaskan bahwa pengamanan dimaksudkan agar memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani yang akan merayakan Hari Raya Natal.

“Untuk meyakinkan bapak dan ibu agar melaksanakan ibadah dan dapat menjalankan Natal dalam suasana yang aman dan nyaman untuk kita semua,” tuturnya.

Jenderal bintang dua itu juga mendatangi Pos Pam yang tersebar di Kota Pontianak untuk memastikan pengamanan Natal dilaksanakan dengan baik.

Mewakili seluruh aparat Kepolisian di jajaran Polda Kalbar, Kapolda juga mengucapkan Selamat Natal kepada seluruh umat Kristiani yang merayakan.

“Kita semua mengucapkan selamat Natal kepada rekan-rekan, saudara-saudara kita yang merayakan,” pungkasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

22 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

23 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

23 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

23 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

24 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

1 day ago