Categories: Sekadau

Polsek Sekadau Hilir dan BPBD Sekadau Monitoring ke Kawasan Banjir

KalbarOnline, Sekadau – Kepolisian Sektor (Polsek) Sekadau Hilir bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Sekadau melakukan monitoring ke kawasan banjir yang merendam rumah warga di Dusun Tanjak Raung, Desa Seberang Kapuas dan Desa Tanjung, Jumat (21/12/2018) siang.

Berdasarkan pantauan tim gabungan di lapangan, ketinggian air saat ini mencapai antara 50 centimeter hingga 1 meter. Akibatnya, aktivitas sejumlah warga terganggu. Namun ada sebagian warga yang terpaksa melakukan aktivitas sehari-harinya menggunakan sampan lantara jalanan yang biasa dilewati terendam air. Sebagian warga bahkan mengungsi ke rumah keluarganya.

Kapolsek Sekadau Hilir, Iptu Topo Subroto yang hadir langsung dalam monitoring ini mengimbau agar masyarakat tetap waspada mengingat potensi penyakit dari banjir dapat menyerang sewaktu-waktu seperti diare dan demam berdarah.

Tak hanya itu, Kapolsek juga mengingatkan kepada warga yang memiliki anak kecil dan belum bisa berenang untuk tetap waspada.

“Agar tak terjadi lagi kasus tenggelamnya anak perempuan usia 7 tahun di Jalan Abadi, Desa Mungguk beberapa waktu lalu,” ujarnya.

Ia juga menegaskan bahwa pihaknya akan terus berkoordinasi dengan BPBD serta pihak terkait lainnya guna mengantisipasi segala kemungkinan.

“Saat ini BPBD sudah menyiapkan 2 perahu karet dan 3 perahu fiber untuk membantu proses evakuasi akibat banjir. Sampai saat ini tidak ada korban jiwa dan kerugian untuk sementara belum dapat ditaksir,” pungkasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

7 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

8 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

8 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago