Categories: Kubu Raya

Rusman Ali: Pembangunan Merata di Kawasan Transmigrasi Terpadu

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali mengatakan berbagai capaian Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat telah dirasakan langsung manfaatnya oleh seluruh lapisan masyarakat khususnya di Kubu Raya.

“Saat ini infrastruktur yang dibangun tidak lagi sekadar memenuhi kebutuhan dasar, namun harus ditujukan untuk mendorong peningkatan daya saing bangsa,” kata Rusman Ali saat menjadi inspektur upacara bendera peringatan Hari Pekerjaan Umum ke-73, Hari Bakti Transmigrasi ke-68 dan Hari Kesadaran Nasional di halaman Kantor Bupati Kubu Raya, Senin (17/12/2018).

Rusman Ali menuturkan seluruh pelaksanaan harus didasarkan perencanaan program yang baik dan kepemimpinan yang kuat. Sebab jika tidak, pembangunan hanya akan tersebar tapi tidak bersinergi. Sehingga kedepannya tidak akan berdampak signifikan.

“Semoga Hari Bakti Pekerjaan Umum dapat menjadikan semua jajaran khususnya di lingkungan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat untuk terus meningkatkan kompetensi, menjaga integritas dan konsisten serta tegas menjalankan aturan,” pesannya.

Rusman Ali juga meminta insan Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat agar mampu memecahkan setiap persoalan secara konkret. Hal itu guna membangun konektivitas untuk mempersatukan Indonesia dan menyediakan tempat tinggal yang layak.

“Selain itu juga demi meningkatkan ketahanan pangan dan air untuk kesejahteraan bangsa Indonesia khususnya masyarakat di Kabupaten Kubu Raya,” tambahnya.

Terkait pembangunan transmigrasi, Rusman Ali mengungkapkan berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 3 Tahun 2014, hingga kini di Kabupaten Kubu Raya telah terbentuk dua kawasan yang telah ditetapkan oleh Menteri. Lokasi tersebut yakni kawasan KTM Rasau Jaya dan kawasan Terentang.

“Rasau Jaya sebelum terbentuk menjadi kawasan transmigrasi telah ditetapkan sebagai Kota Terpadu Mandiri (KTM) di Kabupaten Kubu Raya. KTM ini merupakan embrio dari kawasan transmigrasi,” terangnya.

Orang nomor satu di Kubu Raya ini juga menuturkan pembangunan transmigrasi di Kabupaten Kubu Raya dilaksanakan hampir merata di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Kubu Raya. Yaitu di Kubu, Batu Ampar, Teluk Pakedai, Sungai Raya, Sungai Kakap, Terentang, Sungai Ambawang, Kuala Mandor B dan Rasau Jaya yang merupakan cikal bakal permukiman transmigrasi.

Ia menegaskan dirinya sangat mendukung program-program pembangunan pekerjaan umum dan transmigrasi demi kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat Kabupaten Kubu Raya.

“Transmigrasi yang sudah berhasil di Kecamatan Rasau Jaya inilah sekarang kita kembangkan menjadi pusat Kota Terpadu Mandiri Rasau Jaya,” pungkasnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Peringatan Hardiknas 2024, Pj Bupati Romi: Mengenang Perjalanan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)…

4 hours ago

Tim Jatanras Polresta Pontianak Tangkap Komplotan Pencuri Kabel, Satu Orang Masih Buron

KalbarOnline, Pontianak - Tim Jatanras Sat Reskrim Polresta Pontianak berhasil menangkap komplotan pencurian kabel listrik…

4 hours ago

Warga MHS Ketapang Dihebohkan ODGJ Gorok Leher Sendiri Hingga Tewas

KalbarOnline, Ketapang - Warga Desa Sungai Jawi, Kecamatan Matan Hilir Selatan (MHS) dibuat heboh dengan…

4 hours ago

Kadiskop UKM Kalbar Turun Langsung Monitoring Tumbuh Kembang Anak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Kalbar, Junaidi bersama Anggota Korps Pegawai Republik…

4 hours ago

Pimpin Upacara Hardiknas, Harisson Serukan Keberlanjutan Program Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan…

5 hours ago

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

18 hours ago