Categories: Pontianak

Dukung Pengembangan Olahraga Kalbar, PT WHW Bantu Kancil BBK Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia olahraga, PT WHW-AR memberikan bantuan dana sebesar Rp100 juta kepada tim futsal Kancil BBK Pontianak yang akan mengikuti kompetisi Liga Futsal Pro musim 2019.

Bantuan ini diserahkan langsung oleh pihak PT WHW-AR yang diwakilli oleh Stevi Thomas selaku Direktur External Relations PT WHW kepada manajer Kancil BBK Pontianak, Haryadi Zuhriansyah, saat launching skuad tim Futsal Kancil BBK, di Cafe Whats Up Pontianak, Kamis malam (13/12/18) kemarin.

Stevi berujar bantuan ini jangan dipandang angkanya, namun bagaimana sebuah perusahaan di Kalimantan Barat memberikan sumbangsih kepada dunia olahraga di Kalimantan Barat.

“Kita tertarik dengan Kancil BBK Pontianak, lantaran semangat juang yang tinggi, yang dibuktikan oleh seluruh pemain,” tuturnya.

Untuk itu, dirinya berharap agar seluruh perusahaan di Kalimantan Barat memberikan dukungan penuh terhadap dunia olahraga.

Walikota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengaku bangga dengan prestasi yang telah diraih oleh tim futsal Kancil BBK Pontianak.

“Selama empat tahun berturut-turut mengikuti Liga Futsal Pro, Kancil BBK menunjukan performa yang baik, saat bertanding di tingkat nasional,” katanya.

Sementara Manajer Kancil BBK Pontianak, Haryadi Zuhriansyah sangat berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu timnya untuk mengikuti Liga Futsal Pro selama empat tahun berturut turut.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada PT WHW yang sudah membantu Kancil BBK di musim ini,” pungkasnya. (*/Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

5 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

6 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

6 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

6 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago