Categories: Sekadau

Panitia Lomba Sampan Bidar Gelar TM Persiapan Teknis Pelaksanaan

KalbarOnline, Sekadau – Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Sekadau menggelar technical meeting (TM) lomba sampan bidar sebagai rangkaian kegiatan pergerakan kemitraan di Kampung KB Desa Tanjung yang dilangsungkan di kediaman Kepala Desa Tanjung, Selasa (12/12/2018) siang.

TM ini dihadiri sekitar 100 orang official tim dan 10 orang anggota panitia guna membahas persiapan dan teknis dalam pelaksanaan lomba sampan yang akan diikuti sekitar 136 tim dan akan berlangsung selama 2 hari, mulai 15-16 Desember 2018 mendatang.

Bhabinkamtibmas Polsek Sekadau Hilir, Brigadir Andik Cahyono yang turut hadir menyampaikan bahwa keamanan dan ketertiban merupakan salah satu kunci suksesnya kegiatan ini.

“Sehingga dukungan dari seluruh peserta rapat sangat diharapkan,” ucapnya.

Ditemui di ruang kerjanya, Kapolsek Sekadau Hilir, Iptu Topo Subroto menjelaskan bahwa selain lomba sampan bidar, pada tanggal 15 Desember 2018  juga akan berlangsung pembukaan Festival  Budaya Bumi Lawang Kuari VII di Betang Youth Center dan penobatan Raja Kusuma Negara Sekadau di Keraton Kusuma Negara.

“Acara di Keraton Kusuma Negara akan dimulai tanggal 14 sampai 15 Desember 2018. Menurut rencana akan dihadiri Kapolda Kalbar, Pangdam XII/TPR, Gubernur Kalbar, Kerajaan di Kalbar dan nusantara, serta negara tetangga. Hal tersebut jelas menjadi perhatian khusus terkait teknis pengamanan yang akan dilakukan pada hari pelaksanaan nanti,” tukas Kapolsek. (*/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pentingnya Imunisasi Untuk Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Anak

KalbarOnline, Pontianak - Setiap orang memiliki imunitas yang berbeda, sehingga daya tahan tubuh terhadap penyakit…

15 mins ago

Pemkab Kayong Utara Matangkan Persiapan Rakor Pengendalian Inflasi Berikutnya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Minggu…

26 mins ago

Pemkot Pontianak Dorong Posyandu Naik Kelas

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak tengah berencana untuk mendorong posyandu agar dapat naik…

1 hour ago

Memahami KBGO yang Rentan Menyasar Jurnalis Perempuan

KalbarOnline, Pontianak - Forum Jurnalis Perempuan Indonesia (FJPI) Kalimantan Barat menggelar workshop Kekerasan Berbasis Gender…

1 hour ago

Bupati Fransiskus Ajak Masyarakat Kapuas Hulu Nonton Bareng Semifinal Piala Asia Indonesia Vs Uzbekistan

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengajak masyarakat di Bumi Uncak Kapuas untuk…

3 hours ago

Kobarkan Semangat Nasionalisme Lewat Nobar Semifinal Piala AFC U-23 Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Euforia menjelang laga Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola Indonesia melawan Uzbekistan dalam…

3 hours ago