Categories: Ketapang

Sidang Perdana Kasus ITE Isa Anshari Digelar Hari Ini

KalbarOnline, Ketapang – Pelaksanaan sidang perdana kasus ujaran kebencian tindak pidana ITE dengan tersangka ketua Ketua Front Perjuangan Rakyat Ketapang (FPRK) Isa Anshari berlangsung di Pengadilan Negeri Ketapang, Rabu (5/12/2018).

Kajari Ketapang, Dharmabella Tyambasz melalui Kasi Pidum, Rudy Astanto membenarkan bahwa pihaknya akan melaksanakan sidang perdana kasus Isa Anshari.

“Berdasarkan ketetapan Pengadilan Negeri Ketapang besok sidang dengan tersangka Isa Anshari akan di gelar,” ujarnya saat dihubungi KalbarOnline, Selasa (4/12/2018).

Ia juga mengatakan kalau sidang tersebut dijadwalkan akan di mulai sekitar pukul 09.00 wib.

“Besok agendanya pembacaan surat dakwaan,” terangnya.

Sementara Kapolres Ketapang AKBP Yury Nurhidayat mengatakan pihaknya akan menurunkan personil gabungan guna untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama jalannya persidangan kasus pelanggaran Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektroni (ITE) tersebut agar berjalan lancar.

“Polres Ketapang siap amankan sidang dengan jumlah 250 personel,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Kapolres menjelaskan bahwa personil gabungan yang dikerahkan pihaknya terdiri dari anggota Polres Ketapang, Brimob dan Kodim 1203 Ketapang. Meski lokasi pengadilan negeri Ketapang tempat dimana akan dilangsungkannya persidangan mendapatkan pengamanan ketat dari petugas, namun untuk jalur transportasi tak ada penutupan jalan. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Gelapkan Barang Indogrosir, Dua Karyawan dan Seorang Penadah Diciduk Polisi

KalbarOnline, Kubu Raya - PT Inti Cakrawala Citra (Indogrosir) mengalami kerugian besar akibat penggelapan barang…

26 mins ago

PWI Kalbar Komitmen Dukung KPU Sukseskan Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk mendukung Komisi Pemilihan…

13 hours ago

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

13 hours ago

Peletakkan Batu Pertama Pembangunan GOR Indoor, Wujud Nyata Komitmen Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meletakkan batu pertama pembangunan Gelanggang…

13 hours ago

PKRS Pontura Studi Tiru Program PKRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

13 hours ago

Tari Gasing dari Pontianak Pukau Peserta Apeksi di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak - Suguhan tari gasing yang ditampilkan para penari dari Kota Pontianak menyita perhatian…

14 hours ago