Categories: Sekadau

Semagat Gotong Royong Mendarah Daging Masyarakat Desa Semabi

KalbarOnline, Sekadau – Desa Semabi yang merupakan salah satu desa di Kabupaten Sekadau, Kalimatan Barat yang terletak di bawah kaki Munggu Botong.

Budaya Gotong-Royong masih kental di masyarakat Desa Semabi. Seperti yang dilakukan masyarakat desa ini pada Jumat (23/11/2018) kemarin, memperbaiki jalan Desa Semabi secara swadaya.

“Gotong royong dilakukan tanpa sedikitpun paksaan. Ada sekitar 26 orang yang turut gotong royong,” kata Jamri, Kepala Desa Semabi.

Perbaikan jalan ini dilakukan untuk persiapan acara Maulid Nabi Muhammad. Jadi, kata Jamri, warga berinisiatif memperbaiki jalur transportasi yang becek itu.

“Supaya lalu lintas lancar ketika masyarakat hendak menjemput rombongan maulid yang datang dari Kabupaten Sekadau. Inilah bukti semangat gotong royong masyarakat Semabi,” kata Jamri.

“Memang selama ini rakyat Indonesia dikenal dunia dengan semangat gotong royongnya. Terbukti berkat semangat tersebut, Indonesia bisa merdeka dan bisa menjadi negara yang besar dan berdaulat. Hingga ada pepatah, ‘berat sama dipikul ringan sama dijinjing’ yang mengilhami kultur masyarakatnya,” kata Jamri.

“Secara aktif saya selaku Kepala Desa melakukan pendekatan kepada warga dan mereka harus dilibatkan langsung dalam gotong-royong yang masuk ke desa sekarang ini. Pemahaman inilah lambat laun menjadi semangat mereka untuk desanya. Maka dari itu budaya gotong royong di desa kami masih terjaga dengan baik hingga sekarang ini,” kata sambungnya.

Meski demikian, tidak menutup kemungkinan jika semangat tersebut sudah mulai luntur seiring perkembangan zaman yang serba modern.

Guna menjaga hal itu, dirinya terus melakukan pendekatan dan memberikan pemahaman ke masyarakat untuk terus membudayakan semangat bergotong royong.

“Masyarakat desa wajib membudayakan yang namanya gotong royong. Sedikit paksaan memang harus, karena dengan begitu semangat gotong royong bisa kembali menjadi darah daging masyarakat Semabi,” tukasnya.

Semangat gotong royong ini juga bertujuan untuk mengejar ketertinggalan pembangunan di desa, maka dari itu program gotong royong ini ditujukan untuk membangun infrastruktur dan masyarakat.

“Maka dalam kegiatannya harus dilakukan secara gotong royong. Itu yang menjadi senjata pemerintah desa kami, untuk kembali pada azas gotong royong dalam kehidupan sehari-hari,” pungkasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat “Flexing” Wastra Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengajak masyarakat terutama anak muda untuk…

1 hour ago

Pesan Kasatpolair Kapuas Hulu di Hari Laut Sedunia: Buanglah Sampah pada Tempatnya

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka memperingati Hari Laut Sedunia (World Oceans Day) yang jatuh pada…

1 hour ago

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

6 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

6 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

6 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

7 hours ago