Categories: Kubu Raya

Tower Internet Kuala Mandor B Tumbang, Pelayanan Kantor Camat Terkendala

KalbarOnline, Kubu Raya – Tower internet dengan ketinggian 25 meter di Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya tumbang. Hal tersebut diketahui telah terjadi sejak enam bulan lalu. Hingga saat ini tower tersebut masih dalam keadaan tumbang menyebabkan tidak berfungsinya jaringan internet di Kantor Camat Kuala Mandor B.

Kasi Ekbang Camat Kuala Mandor B, Hendra Yudha mengatakan tumbangnya tower tersebut diakibatkan cuaca pada saat itu terjadi angin kencang disertai angin hingga menyebabkan beberapa pohon tumbang dan tower internet dikantor Camat Kuala Mandor B.

“Sekitar jam 2 siang diketahui robohnya tower itu, pada saat itu memang angin kencang. Secara otomatis jaringan internet putus,” jelasnya, Senin (3/12/2018).

Hendra mengatakan selama jaringan internet putus, pekerjaan yang dilakukan pihaknya menjadi terkendala seperti mengirimkan laporan menggunakan SIMDA serta pelayanan e-KTP.

“Untuk sementara ini, warga yang ingin melakukan perekaman KTP diarahkan ke Kantor Camat Sungai Ambawang. Sekitar bulan Mei lalu telah kita laporkan kerusakan ini kepada Dinas Komunikasi dan Informatika Kubu Raya, untuk memperbaikinya akan dianggarkan di tahun 2019,” jelasnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Kubu Raya

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

17 mins ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

21 mins ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

23 mins ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

10 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

15 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

17 hours ago