Categories: Kubu Raya

HUT Korpri ke-47, Rusman Ali Minta Jajaran PNS/ASN Kubu Raya Terus Inovasi

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali mengupcakan selamat kepada seluruh Pegawai Negeri Sipil/Aparatur Sipil Negara dalam rangka peringatan HUT Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke-47.

“Selamat kepada seluruh PNS/ASN di Kubu Raya. Semoga di usia yang ke-47 ini teman-teman PNS/ASN bertambah kualitasnya,” ujarnya usai memimpin upacara peringatan HUT Kopri ke-47 di halaman Kantor Bupati Kubu Raya yang dihadiri ratusan PNS/ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya, belum lama ini.

Dikatakan Rusman Ali, sejalan dengan berlakunya Undang-Undang Aparatur Sipil Negara, Korpri siap bertransformasi menjadi bagian integral dari pemerintahan yang berperan menjaga kode etik dan standar profesi, mewujudkan jiwa Korps sebagai pemersatu bangsa, memberikan perlindungan hukum serta mengemban kesejahteraan anggota. Sebagaimana Tema Hut Korpri Tahun 2018.

“Kepada seluruh jajaran PNS/ASN di Kubu Raya saya mengajak agar semuanya untuk terus berinovasi. Dengan inovasi Insya Allah akan ada ide-ide dan pendapat-pendapat baru sehingga pembangunan di Kubu Raya akan terlaksana dengan baik. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Danau Empangau: Permata Tersembunyi di Bunut Hilir

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Danau Empangau, yang terletak di Kecamatan Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu,…

5 hours ago

Mengabadikan Keindahan Alam di Bukit Penjamur: Destinasi Sunrise dan Sunset Terbaik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalimantan - Bukit Penjamur, sebuah spot menakjubkan untuk menikmati keindahan matahari terbit dan terbenam,…

5 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

5 hours ago

Kasus Perdagangan 109 Kilogram Sisik Trenggiling Mulai Sidang

KalbarOnline, Mempawah - Pengadilan Negeri Mempawah menggelar sidang perdana perkara perdagangan sisik trenggiling sebanyak 109,54…

5 hours ago

Bapaslon Muda-Suyanto Mundur dari Jalur Perseorangan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon (bapaslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat tahun 2024,…

5 hours ago

Wabup Wahyudi Minta Dinas Terkait Proaktif Wujudkan Kapuas Hulu Layak Anak

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat membuka secara resmi rapat koordinasi kabupaten…

8 hours ago