Categories: Ketapang

DBD Mewabah, RSUD dr Agoesdjam Ketapang Over Load

KalbarOnline, Ketapang – Direktur RSUD dr. Agoesdjam Ketapang, Rusdi Efendi mengungkapkan saat ini kondisi pasien ruang anak di RSUD Agoesdjam mengalami peningkatan. Bahkan diakuinya perawatan dilakukan sampai menggunakan lorong di ruangan anak.

Hal ini terjadi lantaran meningkatnya kasus demam berdarah dengue (DBD) di Kabupaten Ketapang. Jika dibandingkan pada tahun 2017 lalu yang hanya 356 kasus, di tahun 2018 hingga minggu ke-47 pertanggal 23 November 2018 penderita DBD di Kabupaten Ketapang tercatat mencapai 580 Kasus yang tersebar di 17 Kecamatan. Dari jumlah itu dua penderita meninggal dunia.

“Sudah over load, karena tidak hanya pasien DBD tapi ada pasien sakit lainnya, kondisi diperparah dengan pasien di rumah sakit lain yang penuh,” ujarnya, Jumat (30/11/2018).

Menurutnya, meskipun mengalami over load pihaknya akan tetap memperlakukan pasien yang dirawat dilorong sama dengan pasien yang didalam ruangan termasuk dalam hal penanganan dan lainnya.

“Kita tetap berusaha semaksimal mungkin merawat para pasien. Kita berharap agar masyarakat menjaga lingkungan dan tetap sama-sama waspada dengan kondisi yang terjadi saat ini,” tukasnya.

Lebih lanjut, ia menjelaskan mengenai ketersedian kantong darah untuk para pendonor bagi pasien DBD, memang sebelumnya mengalami kekurangan namun saat ini pihaknya sudah memesan dan sedang dalam perjalanan menuju Ketapang.

“Kalau tidak ada halangan sore ini (Jumat) sampai di Rumah Sakit,” tandasnya.

Diketahui bahwa penderita DBD di Kabupaten Ketapang mayoritas dirawat di RSUD dr Agoesdjam Ketapang. Gejala awal penderita DBD itu adalah demam tinggi selama 2-8 hari. Gejala selanjutnya adalah bintik-bintik merah di tubuh. Namun, kepastian seseorang terjangkit DBD harus melalui tes laboratorium di rumah sakit. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: DBDKetapang

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) Pontianak yang berlokasi…

57 mins ago

Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

1 hour ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

1 hour ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

1 hour ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

2 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

3 hours ago