Categories: Pontianak

Polsek Pontianak Kota Ringkus Dua Pelaku Pengeroyokan

KalbarOnline, Pontianak – Unit Reskrim Polsek Pontianak Kota meringkus dua pria berinisial ST (30) dan JL (30) lantaran melakukan pengeroyokan terhadap seorang remaja berusia 18 tahun, baru-baru ini.

Kapolsek Pontianak Kota, Kompol Abdullah Syam menjelaskan kejadian pengeroyokan tersebut terjadi persis di depan rumah korban.

“Korban saat itu berencana keluar menggunakan mobil. Ketika hendak mengeluarkan mobil dari garasi, di belakang mobil ternyata ada dua orang pria yang sedang melintas. Korban kemudian meminta untuk minggir, namun ucapan korban tersebut memancing amarah,” ujarnya.

Lantaran emosi, kedua pelaku lanjut Abdullah langsung menghampiri korban dan secara bersama-sama memukul dengan menggunakan tangan dan kaki, kemudian bergegas melarikan diri.

“Korban saat itu pingsan tak sadarkan diri, sehingga dilarikan ke rumah sakit,” jelasnya.

Kemudian saudara korban  melaporkan kejadian tersebut ke Mapolsek Pontianak Kota.

Kapolsek mengatakan, setelah dilakukan penyelidikan, kedua pelaku akhirnya berhasil diringkus saat berada di sebuah warung internet (warnet) di daerah Jalan Putri Dara Hitam, Selasa (27/11), sekitar pukul 05.00 WIB.

“Dari keterangan kedua pelaku, alasan menganiaya korban karena merasa tersinggung dengan perkataan korban yang menyuruh pelaku berpindah atau bergeser, ketika korban hendak mengeluarkan mobil dari garasi,” tukasnya.

Guna mempertanggungjawabkan perbuatannya, kedua pelaku terpaksa harus mendekam di Mapolsek Pontianak Kota.

“Keduanya kita sangkakan Pasal 170 KUHP tentang pengeroyokan dengan ancaman hukuman paling lama 5 tahun penjara,” pungkasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago