Categories: Sekadau

Bupati Rupinus: Manfaatkan Hutan Adat Bagi Kesejahteraan Masyarakat Jangan Serahkan ke Perusahaan

Buka Seminar Hutan Adat dan Rakor DAD Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Selama dua hari berturut-turut dewan adat Kabupaten Sekadau menggelar seminar tentang hutan adat yang dirangkai dengan Rapat Koordinasi(Rakor) Ketemenggungan Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Sekadau 2018,di gedung Kateketik Sekadau, 24-25 November 2018.

Pelaksanaan seminar merupakan agenda DAD yang secara resmi dibuka Bupati Sekadau, Rupinus, SH., M.Si.

Pada pembukaan rakor DAD Sekadau ini turut hadir Wakil Bupati Sekadau, Aloysius SH., M.Si, Ketua DAD Sekadau, Welbertus Willy, Tumenggung-tumenggung se-Kabupaten Sekadau, Forkopimda Sekadau, Kepala Dinas/OPD Sekadau serta para tamu undangan lainnya.

Selain seminar, DAD juga menggelar Rakor Ketemenggungan bagi pengurus adat dari berbagai tingkatan yakni dari pengurus adat kecamatan hingga pengurus adat desa dan pengurus adat dusun yang juga dibuka oleh Bupati Sekadau, Rupinus, Jumat kemarin (23/11/18) di tempat yang sama.

Dalam sambutannya, Bupati meminta agar para pemangku adat di berbagai tingkatan hendaknya selalu menjaga dan merawat hutan yang ada. Manfaatkan hutan adat bagi kesejahteraan masyarakat adat.

“Manfaatkan hutan adat dengan tidak merusak ekosisten yang ada. Artinya, jangan memburu binatang yang langka yang menjadi ekosisten di hutan adat tersebut,” pesan Rupinus.

Bupati juga menyarankan, agar para pemangku adat di berbagai tingkatan hendaknya jangan menyerahkan hutan adat untuk di garap oleh perusahaan. Karena, untuk menjaga hutan adat adalah tugas para pemangku adat serta masyarakat adat.

“Agar tidak menjadi masalah di tengah-tengah masyarakat, maka saya ingatkan agar para pemangku adat jangan pernah menyerahkan hutan adat kepada perusahaan untuk di garap dan ditanami kelapa sawit,” pesannya lagi.

Rupinus juga menegaskan agar para pengurus adat di desa maupun di tingkat dusun kiranya dapat diakomodir honornya melalui Aloksi Dana Desa (ADD) karena untuk DAD kabupaten, Pemkab Sekadau telah membantu melalui APBD pada setiap kegiatan adat.

“Saya minta kepada para Kepala Desa agar mengakomodir para pengurus adat tingkat desa dan dusun, kiranya dapat di akomodir honornya melalui ADD,” pungkasnya.

Pada kesempatan ini, Bupati Rupinus mengatakan dua agenda DAD Sekadau ini diharapkan dapat menghasilkan kesepakatan, mengingat salah satu hal penting menyangkut hutan adat di Sekadau perlu terus dilestarikan. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

14 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

15 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

17 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

17 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

19 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

19 hours ago