Categories: Sekadau

Pawai Ta’aruf Semarakan Peringatan Maulid Nabi Muhammad di Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Ribuan masyarakat mengikuti Pawai Ta’aruf di Terminal Lawang Kuari, Desa Sungai Ringin, Kecamatan Sekadau Hilir, Selasa (20/11/2018) pagi. Pawai ta’aruf digelar dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad 1440 Hijriah.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sekadau, Drs. H. Zakaria Umar, M.Si menuturkan bahwa 12 rabiul awal 1440 hijriah merupakan tanggal kelahiran Nabi Muhammad.

Zakaria mengatakan sebagai umat Islam dan kepada generasi muda wajib mengamalkan perintah Al-Quran dan hadits. Apa yang diwasiatkan Nabi wajib diimplementasikan di kehidupan sehari-hari.

“Sehingga bila ini dilaksanakan pastilah kebaikan di dapat. Insya Allah selamat hidup di dunia dan akhirat,” ujar Zakaria ditemui usai melepas peserta Pawai Ta’aruf.

Ia berharap generasi muda khususnya umat Islam dapat melaksanakan seluruh perintah Al-Qur’an dan hadits. Sebab, kata dia tak ada perintah dalam Al-Qur’an dan Hadits yang tidak baik.

“Jadi, semua baik. Tinggal diimplementasikan saja, sesuai dengan tahapan-tahapannya,” ucapnya.

Zakaria mengatakan peristiwa Maulid membuka kegelapan menjadi terang-benderang. Sehingga, umat Islam dapat melaksanakan ibadah dengan baik.

“Berkaitan dengan NKRI, kita bisa beda tapi harus satu. Bhinneka Tunggal Ika,” ungkapnya.

“Jadi, tidak ada bertentangan satu dan yang lain. Kita hidup rukun bangun Sekadau yang baik menuju masyarakat Sekadau yang maju, mandiri dan berdaya saing,” timpalnya.

Sementara Ketua I PHBI Kabupaten Sekadau, Jamain, HMS mengatakan sekitar 2500 peserta mengikuti Pawai Ta’aruf dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad. Untuk itu, ia juga mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Sekadau dan Polres Sekadau yang telah mendukung kegiatan.

“Terima kasih kepada seluruh panitia dan kepada seluruh lapisan masyarakat yang telah mensukseskan kegiatan ini,” ucapnya.

Pawai Ta’aruf peringatan Maulid Nabi Muhammad 1440 Hijriah di Kabupaten Sekadau diramaikan ribuan peserta dari pelajar dan elemen masyarakat yang dipusatkan di Terminal Lawang Kuari.

Adapun rute pawai menelusuri pasar Sekadau dan kembali ke terminal Lawang Kuari Sekadau.

Turut hadir Kapolres Sekadau, AKBP Anggon Salazar Tarmizi, SIK, Ketua DPRD, Albertus Pinus, Camat Sekadau Hilir, Syafi’i Yanto, Kepala Kantor Kementerian Agama Sekadau, Forkopimda dan tamu undangan lainnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Wabup Wahyudi Minta Dinas Terkait Proaktif Wujudkan Kapuas Hulu Layak Anak

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat membuka secara resmi rapat koordinasi kabupaten…

60 mins ago

Perguruan Tinggi dari Luar Negeri Akan Ramaikan Pameran Pendidikan di PCC, Catat Tanggalnya!

KalbarOnline, Pontianak - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat bekerja sama dengan EMGS (Education…

3 hours ago

Kepolisian Selidiki Potongan Tubuh Manusia di Selokan Jalan Danau Sentarum

KalbarOnline, Pontianak - Potongan tubuh manusia ditemukan dalam selokan di Jalan Danau Sentarum, Kota Pontianak,…

4 hours ago

Pesona Pantai Temajuk: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sambas - Indonesia dikenal sebagai negara kepulauan yang memiliki banyak destinasi wisata bahari menakjubkan.…

4 hours ago

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Ampan: Destinasi Mendaki yang Memikat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Apakah Anda ingin merasakan sensasi mendaki namun masih pemula? Bukit Ampan…

4 hours ago

Keindahan Danau Balairam: Destinasi Wisata Menakjubkan di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kalimantan Barat dikenal dengan kekayaan alamnya yang luar biasa, salah satunya…

4 hours ago