Categories: Sanggau

Separuh Harapan Warga Bagan Asam Lepas Dari Keterisoliran Terwujudkan

KalbarOnline, Sanggau – Kemenangan Tentara Keamanan Rakyat (TKR) dan Para Pejuang yang dipimpin Panglima Besar Jenderal Soedirman pada pertempuran Ambarawa pada tanggal 15 Desember 1945 diperingati oleh TNI Angkatan Darat sebagai Hari Juang Kartika. Hal tersebut juga akan diperingati oleh Komando Daerah Militer XII/Tanjungpura, dengan menggelar berbagi macam bentuk peringatan.

Satu diantaranya yang sudah dilaksanakan oleh Kodam XII/Tpr, dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika adalah menggelar kegiatan Karya Bakti di Desa Bagan Asam, Kecamatan Toba, Kabupaten Sanggau.

Karya Bakti yang dilakukan oleh Kodam XII/Tpr merupakan salah satu refleksi menanamkan kembali nilai-nilai kepahlawanan yang dilakukan oleh TKR bersama masyarakat mengusir sekutu dari Kota Ambarawa pada waktu itu.

Semangat Kebersamaan tersebut, saat ini diwujudkan oleh Kodam XII/Tpr dan warga Bagan Asam dalam semangat untuk bersama-sama membangun wilayah Desa Bagan Asam. Itu dilakukan dengan bekerja bersama-sama dalam pembuatan jalan sepanjang 19,8 kilometer yang mulai sejak 15 Oktober lalu di Desa Bagan Asam.

Prajurit Kodam XII/Tpr bersama masyarakat selalu bergotong-royong dalam pengerjaannya. Masyarakat bergilir setiap hari membantu Prajurit Kodam XII/Tpr. Tak kenal lelah dan tanpa pamrih masyarakat Bagan Asam dalam membantu bekerja, seperti yang sudah dilakukan oleh TKR dan pejuang, yang gigih berjuang, selama empat hari empat malam mereka bersama-sama pada pertempuran Ambarawa.

Hingga saat ini, Rabu (14/11/2018) Prajurit Kodam XII/Tpr bersama warga telah berhasil membuka jalan sepanjang 10,33 kilometer. Itu berarti, separuh harapan masyarakat Bagan Asam untuk bisa memiliki akses jalan darat sudah terwujud, tinggal lebih kurang 9 kilometer lagi keinginan mereka yang sudah berpuluh tahun untuk terlepas dari keterisoliran itu akan segera tersampaikan.

Ini membuktikan bahwa nilai semangat kebersamaan pada momen Hari Juang Kartika telah berhasil mewujudkan impian dari masyarakat Bagan Asam. (*/ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: SanggauTNI

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

4 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

10 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

11 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

11 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

11 hours ago