Categories: Pontianak

Dekranasda Kalbar Dikunjungi Istri Para Dewan Komisaris dan Direksi BPD se-Indonesia

KalbarOnline, Pontianak – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalbar, Ny. Lismaryani Sutarmidji menerima kunjungan para Istri Dewan Komisaris dan Direksi Bank Pembangunan Daerah (BPD) se-Indonesia, Kamis (15/11/2018).

Kunjungan para Istri Dewan Komisaris dan Direksi BPD Se Indonesia ini merupakan Kunjungan Usaha Rakyat di Dekranasda Kalbar.

Menurut informasi dari Bank Kalbar ada sebanyak 56 orang yang berkunjung ke Dekranasda Kalbar terdiri dari Komisaris Utama sebanyak 8 orang, Komisaris 16 orang, Direktur Utama dua orang, Direksi 6 orang, Komite 1 orang, Pendamping 9 orang dan ditambah 14 orang ibu Kepala Divisi.

Pada kunjungan ini, Dekranasda Kalbar telah mempersiapkan untuk peragaan para perajin antara lain, alat perajin Tenun Sambas oleh lbu Dayang, alat perajin Tenun Sidan Kapuas Hulu oleh Ibu Wati, alat perajin Sulam Kustik oleh Ibu Yayuk.

Untuk display produk telah dikoordinasikan ke Kabupaten/Kota antara lain, Kota Pontianak dengan produk Akar Keladi, Tenun Corak Insang.

Kabupaten Bengkayang dengan produk tas dari anyaman, Kabupaten Sintang dengan produk kain Tenun, Kubu Raya dengan kerajinan Akar Keladi Air dan Kayong Utara dengan kerajinan anyaman.

“Kami hadirkan para penenun kabupaten dan kota untuk display hasil tenunnya,” kata Lismaryani.

Ia mengatakan tenun asal Kabupaten Sintang merupakan salah satu tenun yang banyak diincar oleh tamu-tamu. Saat pameran di JCC, tenun Sintang menjadi buruan pengunjung.

“Saat pameran, tenun Sintang jadi incaran pengunjung termasuk Ibu Menteri juga beli,” jelasnya. (*/Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

6 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

6 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

7 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

7 hours ago