Categories: Pontianak

Heningkan Cipta 60 Detik se-Indonesia

Pemkot Pontianak Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan

KalbarOnline, Pontianak – Bertepatan Hari Pahlawan yang jatuh pada hari Sabtu (10/11/2018), secara serentak akan dilaksanakan hening cipta selama 60 detik di seluruh Indonesia. Di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak, mengheningkan cipta dilakukan bertepatan dengan Upacara Peringatan Hari Pahlawan di halaman Kantor Wali Kota Pontianak.

Kepala Bagian Humas dan Protokol Sekretariat Daerah Kota Pontianak, Suhra Wardi mengatakan, mengheningkan cipta ini serentak dimulai pukul 08.15 WIB. Dilaksanakan pada saat upacara bendera.

“Selama mendengar bunyi sirine sebagai tanda dimulainya mengheningkan cipta, segala aktivitas harus dihentikan sejenak,” ujarnya, Jumat (9/11/2018).

Selain di tempat digelarnya upacara, titik-titik berlangsungnya hening cipta adalah di pasar, stasiun kereta api, terminal bus, pelabuhan udara, pelabuhan laut dan tempat keramaian lainnya.

Hening Cipta juga dilakukan di rumah, jalan raya (dalam kota), kantor, sekolah dan pabrik yang tidak terlibat pada upacara bendera, dalam kendaraan umum atau pribadi yang berada di jalan raya (dalam kota) agar menghentikan kendaraannya, kapal laut (diumumkan oleh nahkoda kapal), pesawat terbang (diumumkan oleh pilot), dan kereta api (diumumkan oleh Ketua Regu yang ada di dalam gerbong restorasi).

Hari Pahlawan, lanjutnya, adalah momentum yang tepat untuk mengenang para pendahulu bangsa, pahlawan dan perintis kemerdekaan, serta para pendiri Republik Indonesia.

“Luangkan waktu kita mengheningkan cipta selama satu menit untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan,” pungkasnya. (jim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Wujud Kepedulian KSAD, Kodim Putussibau Bagikan Ransum dan Imukal TNI Untuk Pemenuhan Gizi Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Staf Logistik Kodim 1206/Putussibau membagikan susu imukal dalam rangka pemenuhan gizi prajurit,…

4 hours ago

Propam Polda Kalbar Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang  Propam Polda Kalbar melakukan pembinaan kepada personel Polres Kapuas Hulu, terutama…

4 hours ago

Wastra Unggulan Kalbar Diborong Istri-istri Menteri pada Peringatan HUT Dekranas di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Wastra Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) mampu menarik perhatian anggota Organisasi Aksi Solidaritas…

4 hours ago

Daftar Cawagub Kalbar di PPP, Budi Perasetiyono: Kembali ke Rumah

KalbarOnline.com - Budi Perasetiyono terus menunjukkan keseriusannya dalam kontestasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar…

4 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

6 hours ago

Dekranasda Kapuas Hulu Juara Harapan 2 Parade Mobil Hias Tingkat Nasional

KalbarOnline, Solo - Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan bersama Ketua Dekranasda Kapuas Hulu, Angeline Fremalco…

7 hours ago