Categories: Sekadau

Pastikan Pawai FSBM Kalbar XII Berjalan Lancar, Kapolres Sekadau Terjunkan 161 Personel

Kawal dan Amankan Pawai FSBM Kalbar XII

KalbarOnline, Sekadau – Ribuan peserta pawai Festival Seni Budaya Melayu Kalbar ke-XII yang merupakan gabungan kontingen seluruh kabupaten dan kota se-Kalimantan Barat, BKMT, MTMT, POM, Banser, Kerabat Keraton, kelompok pelajar SD, SMP, SMA, SMK telah standby sejak pagi di depan Mapolres Sekadau.

Tepat pukul 07.30 WIB, rombongan pawai secara simbolis dilepas oleh Bupati Sekadau Rupinus, didampingi Wakil Bupati Aloysius, Kapolres Sekadau AKBP Anggon Salazar Tarmizi, S.IK, Sekda Kabupaten Sekadau, Drs. H Zakaria, M.Si, para SKPD Pemkab Sekadau, Ketua MABM, Ketua Panitia FSBM XII dan tokoh masyarakat.

Start di depan Mapolres Sekadau, para peserta pawai akan melalui rute Jl. Sekadau-Sintang, masuk Jl. Panglima Naga Komplek Pasar Baru Sekadau kemudian menuju tempat pelaksanaan FSBM yakni lapangan bola EJ Lantu.

Pawai budaya berlangsung meriah dengan iringan drumband dari para pelajar, serta kendaraan hias dari masing-masing kontingen Kabupaten, dan busana adat Melayu Teluk Belanga yang dikenakan para peserta.

Kapolres Sekadau AKBP Anggon Salazar Tarmizi, S.IK menerjunkan sebanyak 161 personel pengamanan dari gabungan satuan dan fungsi untuk melakukan pengawalan dan pengamanan pawai.

“Para personel kita sudah standby di 44 titik rute pawai, kita pastikan pawai FSBM berlangsung lancar dan kondusif,” ucap Kapolres saat melepas rombongan pawai sekaligus memimpin langsung pengamanan, Senin (5/11/2018). (*/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

7 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

12 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

14 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

14 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

14 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

14 hours ago