Categories: Sekadau

Bhabinkamtibmas dan Babinsa Sekadau Hilir Galakkan Giat Sukseskan Pemilu Damai di Masyarakat

KalbarOnline, Sekadau – Upaya menciptakan situasi Pemilu damai dilakukan oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Sungai Ringin, Brigadir Anggre Jaya Laksana dan Serda Nursoleh dengan melakukan pendekatan kepada warga binaannya.

Seperti yang dilakukan keduanya di salah sebuah warung di Jalan Kapuas, Kamis (25/10/2018).

Anggre mengajak masyarakat untuk mensukseskan pemilu 2019 dengan tidak menyebarkan ujaran kebencian (hate speech) secara lisan ataupun melalui media sosial.

Secara umum, ucapan atau ujaran kebencian diartikan sebagai tindakan komunikasi yang dilakukan oleh suatu individu atau kelompok dalam bentuk provokasi, hasutan, ataupun hinaan kepada individu atau kelompok lain dalam berbagai aspek seperti ras, warna kulit, etnis, gender, cacat, orientasi seksual, kewarganegaraan, agama dan lain-lain.

Menurut Anggre, hal tersebut bisa menimbulkan situasi yang tidak harmonis di lingkungan sehari-hari, mengingat peserta Pemilu memiliki latar belakang pendidikan, budaya dan agama yang berbeda.

“Jangan sampai masa kampanye menimbulkan konflik horizontal akibat pernyataan atau ucapan yang menyebabkan ketersinggungan individu atau kelompok. Mari kita ciptakan Pemilu yang damai dengan menghormati keberagaman dan perbedaan yang ada,” Imbau Anggre. (*/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

1 hour ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

2 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

2 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

12 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

17 hours ago