Categories: Sekadau

Safari Subuh Polres Sekadau Bersama DMI: Hukum Hoax Dalam Ajaran Islam

KalbarOnline, Sekadau – Pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Sekadau bersama Polres Sekadau melaksanakan Safari Subuh, Minggu (14/10/2018).

Safari subuh kali ini dilaksanakan di Masjid Ar Rahmat Polres Sekadau. Dihadiri Ustadz H.M. Hasbi selaku Ketua DMI Kabupaten Sekadau, Kapolres Sekadau diwakili Kasat Binmas, Iptu Masdar, Kasi Propam, KBO Reskrim, KBO Sat Lantas, personel siaga Regu II Polres Sekadau dan 30 orang jamaah lainnya.

Kegiatan ini diisi tausiyah oleh H.M. Hasbi dengan materi mengenai penyebaran berita yang tidak bisa dipastikan kebenarannya atau sering disebut Hoax.

Alat komunikasi yang semakin canggih mempengaruhi pola pikir masyarakat, semakin mudah mengakses berita, semakin mudah pula menyebarnya berita-berita yang belum tentu baik dan benar.

Hoax sama dengan fitnah yang tidak hanya dapat terkena pada perseorangan namun dapat berdampak kepada kelompok-kelompok yang dapat menyebabkan saling adu pendapat sehingga memicu kesalahpahaman dan perkelahian.

Ia menegaskan bahwa bahayanya lisan dapat menggelincirkan manusia masuk kedalam neraka dimana potensi fitnah lebih besar dari pada pembunuhan.

Menangkal hal ini, Ustadz Hasbi mengajak para jamaah untuk mulai mengkaji isi di dalam Al-Qur’an, karena didalamnya tertera bagaimana cara kita menyikapi dan agar tidak terlena mendengar dan melihat berita-berita yang tidak benar.

“Saat seseorang memberikan berita, Nabi Muhammad memberikan perintah kepada umat Islam, periksalah dahulu sebelum kamu mendengar berita tersebut benar atau salah,” tuturnya.

Usai ceramah, giat ditutup dengan do’a bersama. Kegiatan safari subuh dilaksanakan untuk mengajak masyarakat memakmurkan masjid dan meningkatkan silaturahmi sesama jamaah masjid maupun dengan Polres Sekadau. (*/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

1 hour ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

4 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

4 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

4 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

4 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

9 hours ago