Categories: Ketapang

Exhibition Match, Futsal Allstar Melawan Kancil BBK Pontianak

KalbarOnline, Ketapang – Panitia Jurnalis Present mengajak seluruh masyarakat Ketapang untuk menyaksikan secara langsung laga Exhibition Match antara Tim Futsal Ketapang Allstar melawan Tim Kancil BBK Pontianak yang akan digelar di Lapangan Futsal Crisma Ketapang, Minggu (14/10/2018) mulai pukul 19.00 WIB.

“Masyarakat khususnya pecinta futsal silahkan datang menyaksikan exhibition match ini. Tentunya pertandingan akan seru dan menghibur pecinta futsal Ketapang,” ungkap Panitia Jurnalis Present, Amo.

Lebih lanjut, ia mengatkan jika harga tiket pada laga Exhibition Match tersebut di patok hanya sebesar Rp10.000 dan hasil dari penjualan tiket akan didonasikan pihaknya untuk korban gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah.

“Masyarakat tak hanya bisa menyaksikan pertandingan yang seru dan melihat para pemain futsal terbaik Ketapang dan pemain Futsal terbaik Indonesia yang tergabung di tim Kancil BBK, namun juga turut beramal dengan beragi untuk para korban gempa dan tsunami dari pembelian tiket pada pertadingan tersebut,” terangnya.

Ia menambahkan, selain itu nantinya juga ada pembagian doorprise dengan hadiah hadiah menarik yang telah disiapkan oleh pihaknya bagi para penonton yang hadir dalam Exhibition Match tersebut.

“Penonton tak hanya mendapatkan hiburan tetapi juga ada hadiah yang akan kita bagikan,” ujarnya.

Ia juga berharap agar para pecinta futsal di Ketapang bisa datang menonton Exhibition Match tersebut karena nantinya Tim Liga Futsal Proffesional Indonesia akan memberikan pelajaran dan taktik bermain futsal yang mudah di pahami dan di praktikan.

“Tujuan lainnya, kita ingin agar atlet futsal Ketapang bisa termotivasi dan tidak minder untuk bersaing agar bisa bermain bersama tim liga futsal profesional Indonesia lantaran di Tim Kancil BBK sudah ada satu putra asli Ketapang yang berhasil lolos menjadi bagian dari tim Kancil BBK. Jadi tak ada yang tidak mungkin jika kita mau dan yakin dengan kemampuan sendiri,” terangnya.

Selain melaksanakan Exhibition Match, Jurnalis Present juga akan menggelar kegiatan santai bersama dengan para pemain Kancil BBK di Warkop Kekili Jalan D.I Panjaitan Ketapang pada Sabtu (13/10) mulai pukul 19.00 WIB sampai sengan selesai. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Ketapang

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

2 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

2 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

2 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

3 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

7 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

10 hours ago