Categories: Sekadau

Bhabinkamtibmas Polsek Belitang Galang Dana Bagi Korban Bencana Sulteng

KalbarOnline, Sekadau – Bhabinkamtibmas Polsek Belitang Polres Sekadau, Brigadir Enggri Sanury Putra melakukan aksi penggalangan dana untuk korban bencana alam di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah.

Dalam aksi galang dana ini, Brigadir Enggri mengajak serta sebanyak 24 siswa siswi pramuka SMAN 1 Belitang yang telah diberi pengarahan sebelumnya. Lokasi galang dana menyasar komplek pertokoan di pasar Belitang dan beberapa tempat lainnya, Jumat (5/8/2018).

Brigadir Enggri mengatakan bahwa kegiatan penggalangan bekerja sama siswa-siswi pramuka SMAN 1 Belitang dengan Bhabinkamtibmas ini merupakan murni kegiatan amal untuk membantu korban bencana alam di Donggala dan Palu.

“Alhamdulillah warga Belitang banyak yang peduli, total sumbangan hari ini Rp3.354.000,” ucap Fatnul Kahfi sebagai penanggung jawab penggalang dana siswa SMAN 1 Belitang.

Dikonfirmasi di tempat terpisah, Kapolsek Belitang, Ipda Agus Junaidi menyatakan bahwa aksi solidaritas galang dana untuk korban bencana alam di Donggala dan Palu ini murni kegiatan amal yang digagas Polsek Belitang.

“Rencananya donasi akan diserahkan langsung ke PMI Sekadau dan selanjutkan dikirim ke rekening bantuan korban bencana alam di Donggala dan Palu,” tandas Kapolsek. (*/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

5 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

8 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

8 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

8 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

8 hours ago

Ketua Bawaslu Sintang Mundur, Usai Video Call Tanpa Pakaian bersama Seorang Wanita Beredar

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sintang berinisial MR resmi mengundurkan diri…

8 hours ago