Categories: Kapuas Hulu

9 Anggota DPRD Kapuas Hulu Tak Hadir di Paripurna Pembahasan APBD Perubahan 2018

KalbarOnline, Kapuas Hulu – DPRD Kapuas menggelar rapat paripurna dengan agenda pembahasan APBD Perubahan Kabupaten Kapuas Hulu tahun anggaran 2018, Rabu (3/10/2018).

Paripurna ini dihadiri Wakil Bupati Kapuas Hulu, Antonius L. Ain Pamero, SH, Asisten III, staf ahli Bupati Kapuas Hulu, sejumlah Kepala SKPD, Sekretaris DPRD beserta jajaran dan unsur Forkopimda Kapuas Hulu.

Dalam paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Kapuas Hulu, Rajuliansyah, S.Pd.I beserta Wakil Ketua DPRD, Kuswandi, Robertus, 9 dari 30 kursi anggota DPRD Kapuas Hulu tampak kosong. 9 anggota dewan tersebut diketahui tak hadir tanpa ada kejelasan dan konfirmasi.

Meski demikian, paripurna tetap dilaksanakan dengan total 21 Anggota DPRD Kabupaten Kapuas Hulu. Sidang paripurna DPRD Kapuas Hulu kali ini masih mendengar penyampaian pendapat 7 (tujuh) Fraksi DPRD.

Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Hulu, Rajuliansyah saat dikonfirmasi mengenai ketidakhadiran 9 Anggota DPRD Kapuas Hulu dalam rapat paripurna tersebut mengatakan bahwa 9 anggota DPRD tersebut sedang menjalankan tugas partai. “Dan kita ketahui, bahwa sat ini merupakan tahun tahun politik, 9 anggota DPRD tidak hadir itu tidak mengkonfirmasikan kepada kita dan tidak ada izin dan yang jelas ada tugas dari partai,” ucap Rajuli saat ditemui KalbarOnline usai paripurna. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

15 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

15 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

17 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

17 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

19 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

19 hours ago