Categories: Kubu Raya

KUPA-PPAS APBD Kubu Raya Naik 1,8 Persen

KalbarOnline, Kubu Raya – Nota Kesepakatan Kebijakan Umum Perubahan Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara tahun 2019 Kabupaten Kubu Raya telah ditetapkan dan disepakati bersama Pemerintah Daerah Kubu Raya dengan DPRD Kubu Raya. Ditandai dengan penandatanganan oleh Bupati Kubu Raya dan Ketua serta para Wakil Ketua DPRD di Gedung DPRD Kubu Raya, Selasa (18/9/2018).

Total Anggaran yang akan dialokasikan dalam KUPA-PPAS tahun anggaran 2019 mencapai Rp1,51 Trilyun. Angka tersebut memgalami kenaikan sebesar 26,87 Milyar atau 1,8% jika dibandingkan dengan APBD murni tahun anggaran 2018.

Bupati Kubu Raya, Rusman Ali mengatakan kebijakan anggaran 2019 yang telah disepakati bersama, berangkat dari semangat dan keyakinan bersama untuk mewujudkan visi dan misi Kabupaten Kubu Raya tahun 2014-2019.

“Bahwa kesepakatan KUPA-PPAS anggaran 2019 ini merupakan salah satu rangkaian tahapan proses penyusunan rancangan APBD tahun 2019. Ini tentu tak terlepas dari semangat serta komitmen kita bersama untuk mewujudkan dan menyelesaikan visi dan misi RPJMD Kubu Raya 2014-2019,” terang Rusman Ali.

Rusman Ali mengatakan dengan ditetapkannya KUA PPAS Anggaran 2019, selanjutnya akan dilakukan pembahasan RAPBD Kubu Raya tahun anggaran 2019. Rusman Ali berharap, agar pembahasan dan penetapan APBD Kubu Raya tahun 2019 dapat dilaksanakan sesuai dengan agenda yang telah ditetapkan dan tepat waktu.

“Tentu kita sangat berterimakasih dan apresiasi kepada teman-teman di DPRD dan tim anggaran pemerintah daerah yang telah melakukan perumusan dan pembahasan sehingga hari ini dapat kita sepakati bersama,” tandas Rusman Ali. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

2 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

2 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

2 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

3 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

7 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

10 hours ago