Categories: Pontianak

DPW NasDem Kalbar Gelar Rakorwil IV: Konsolidasi dan Orientasi Caleg 2019

KalbarOnline, Pontianak – DPW Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kalbar menggelar Rapat Koordinasi Wilayah IV yang berlangsung di ballroom hotel Aston, Pontianak, Senin (17/9/2018).

Hadir dalam kesempatan tersebut, Ketua DPW NasDem Kalbar, Syarif Abdullah Alkadrie, Gubernur Kalbar, Sutarmidji, Plt Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono dan sejumlah kepala daerah lainnya, sejumlah Bupati dan Wakil Bupati terpilih yang diusung oleh NasDem Kalbar, pengurus DPD NasDem se-Kalbar serta 582 orang calon legislatif (caleg) Partai NasDem di berbagai tingkatan.

Rakor ini dalam rangka konsolidasi dan orientasi caleg Partai NasDem mulai dari tingkat DPR-RI, DPRD tingkat provinsi dan kabupaten/kota se-Kalbar.

Ketua DPW NasDem Kalbar, Syarif Abdullah dalam sambutannya menegaskan bahwa NasDem telah memiliki program dalam rangka memenangkan Pileg 2019.

“Tentu kita berharap, target-target yang sudah menjadi acuan kita yang telah ditanggunggjawabkan kepada masing-masing DPD termasuk DPD diharapkan dapat terealisasi. Apalagi sekarang, kepala daerah Kalbar, Pak Gubernur Sutarmidji sebagai calon yang diusung NasDem, tentu NasDem harus mensupport penuh pemerintahan beliau selama lima tahun ke depan,” tegasnya.

Tapi, lanjut dia, kritik-kritik membangun bukan menjatuhkan, dalam rangka memberi solusi hukumnya harus.

“Tetapi tentu dalam kebijakan-kebijakan terhadap partai, selama lima tahun kepemimpinan beliau (Sutarmidji), kita (NasDem) harus seiring dan sejalan. Maka untuk itu, tidak muluk-muluk kita ingin untuk tingkat provinsi, NasDem memasang target, kita harus rebut kursi Ketua DPRD Kalbar,” tukasnya.

Sehingga, lanjutnya, segala program Pemerintah Kalbar akan sinergi dengan apa yang menjadi visi misi Midji-Norsan yang digaungkan selama kampanye.

“Saya kira, itu bukan hal yang muluk-muluk,” ucapnya.

Tentu harapan itu, kata Syarif Abdullah, harus dilandasi dengan perjuangan bersama dan harapan itu harus tertanam di diri para kader NasDem.

“Untuk itu saya berharap karena ini sekolah legislatif dan para calon sudah tahu basis masing-masing, kita harus tau dimana suara yang harus kita garap. Saya tidak mau diantara caleg partai NasDem saling berebut, saling jegal dan saling menjatuhkan harus saling mengangkat,” tegasnya.

Syarif Abdullah juga menegaskan kembali apa yang disampaikan Ketum NasDem, Surya Paloh bahwa NasDem merupakan partai tanpa mahar.

“Nah kita dibawah ini harus tegak lurus, harus kita jaga kewibawaan itu,” ucapnya tegas.

Diakhir sambutannya Syarif Abdullah menegaskan bahwa Gubernur Kalbar, Sutarmidji sudah menjadi bagian dari keluarga besar NasDem.

Konsolidasi ini dibuka secara langsung oleh Gubernur Kalbar, Sutarmidji yang ditandai dengan pemukulan gong. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

53 mins ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

7 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

7 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

7 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

7 hours ago