Categories: Sekadau

Polres Sekadau Rangkul Tokoh Agama Jaga Stabilitas Kamtibmas Bersama Polri

KalbarOnline, Sekadau – Kapolres Sekadau, AKBP Anggon Salazar Tarmizi, S.IK terus meningkatkan kerjasama dengan seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama Polri menjaga stabilitas kamtibmas di Sekadau.

Di Masjid Besar Al Falah, Kapolres Sekadau melalui Kasubag Humas AKP M. Haerul Saleh menyampaikan imbauan kamtibmas kepada para tokoh agama seusai melaksanakan shalat Dzuhur berjamaah, Rabu (12/9/2018).

Diantaranya agar tetap menjaga kerukunan, keamanan dan ketertiban pasca Pilkada dan menjelang pemilu legislatif dan Pilpres 2019.

“Yang paling penting menjaga kewaspadaan dan antisipasi terhadap berbagai aksi kriminal, radikalisme dan terorisme. Para tokoh agama kami harap dapat menyampaikan kembali pesan-pesan Polri kepada masyarakat secara umum,” ujarnya.

AKP Haerul Saleh yang hadir bersama Paur Subag Humas Polres Sekadau, Ipda Lijana, Brigadir Aji dan anggota lain juga berharap agar para tokoh agama merangkul umat muslim setempat untuk lebih memakmurkan masjid dalam shalat berjamaah maupun majelis ilmu. (*/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Begini Kronologi Kecelakaan Maut Bus PT Cargill yang Tewaskan Pengendara Motor di Marau

KalbarOnline, Ketapang - Seorang saksi mata mengungkapkan bagaimana kecelakaan lalu lintas yang melibatkan bus sekolah…

1 hour ago

Ini Daftar 65 Anggota Dewan Kalbar Terpilih Hasil Pemilu 2024

KalbarOnline, Pontianak - KPU Provinsi Kalbar telah menetapkan sebanyak 65 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah…

2 hours ago

Pria Berusia 69 Tahun di Wajok Hulu Mempawah Hilang Saat Pergi di Kebun

KalbarOnline, Mempawah - Seorang pria berusia 69 tahun bernama Usman bin Agus hilang saat pergi…

3 hours ago

Sinergi Kemendikbudristek dan Pemerintah Daerah, Bangun Ekosistem Pendidikan Digital

KalbarOnline, Bandung - Dalam rangka memperkuat sinergi dengan pemerintah daerah terkait pemanfaatan platform teknologi pendidikan…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Komitmen Laksanakan PPDB Secara Objektif, Transparan dan Akuntabel

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menjelaskan, pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Komitmen Tolak Pungli

KalbarOnline, Pontianak - Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik Sekretariat Daerah Kota Pontianak, Yusnaldi menerangkan,…

3 hours ago