Categories: Sekadau

Kapolsek Belitang Hilir Turun Langsung Amankan Pelaksanaan Lomba Sampan Bidar

KalbarOnline, Sekadau – Dalam rangka menyambut 1 Muharram 1440 H, Pemdes Sungai Ayak I, Kecamatan Belitang Hilir, Sekadau menggelar lomba sampan bidar yang dibuka langsung oleh Kepala Desa Sungai Ayak I.

Sebanyak 102 peserta terdaftar mengikuti perlombaan ini. Ribuan penonton dan suporter masing-masing peserta juga memadati sepanjang lokasi, Minggu (2/9/2018).

Hadir dalam kegiatan ini, Kapolsek Belitang Hilir Polres Sekadau, Ipda I Nengah Muliawan menyampaikan sambutan agar para peserta menjunjung tinggi sportifitas dalam bertanding.

Guna menjaga keamanan dan ketertiban di lokasi kegiatan, Kapolsek juga menurunkan 6 personil Polsek Belitang Hilir ditambah 1 personil Koramil Belitang Hilir untuk bersiaga melakukan pengamanan.

“Para pengunjung diharap tertib dan menjaga keselamatan masing-masing mengingat lokasi berada di pesisir sungai, semoga acara berlangsung lancar tanpa hambatan,” ucapnya saat menyampaikan sambutan. (*/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

TP PKK Pontianak Gelar Halal Bihalal

KalbarOnline, Pontianak - Masih dalam suasana Idul Fitri, Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak menggelar…

27 mins ago

Usul Pekan Budaya LPM Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

28 mins ago

Ani Sofian Lantik Zulkarnain Jadi Pj Sekretaris Daerah Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian melantik Zulkarnain sebagai Pj Sekretaris Daerah…

33 mins ago

Dinkes Pontianak Ungkap Sejumlah Penyakit yang Berpotensi KLB Tahun Ini

KalbarOnline, Pontianak – Upaya pencegahan penyakit terus menjadi prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas…

35 mins ago

Jumlah Jemaah Haji Asal Pontianak Terbanyak se-Kalbar, Termuda Berusia 20 tahun, Tertua 86 tahun

KalbarOnline, Pontianak - Jumlah jemaah haji dari Kota Pontianak mendominasi dari kabupaten/kota yang ada di…

37 mins ago

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

3 hours ago