Categories: Ketapang

Panitia Kurban Masjid Jami Baitussalam Air Upas Bagikan 600 Kupon

KalbarOnline, Ketapang – Pengurus Masjid Jami Baitussalam Air Upas, Ketapang bersama masyarakat setempat memotong 4 (empat) hewan sapi kurban pada Hari Raya Idul Adha tahun ini. Masyarakat setempat dari berbagai kalangan dan profesi antusias menyaksikan proses pemotongan hewan kurban terlebih lagi hal ini telah menjadi agenda rutin setiap tahunnya.

Sebanyak 600 kupon pengambilan daging kurban disiapkan panitia Kurban Idul Adha Masjid Jami Baitussalam yang akan dibagikan kepada masyarakat Air Upas, Rabu (22/8/18).

Berbagai persiapan telah dilakukan pengurus Masjid Jami Baitussalam terkait pelaksanaan pembagian daging hewan kurban antara lain pemasangan tenda, dan persiapan 4 (empat) unit mobil pickup dan 1 (satu) unit mobil avanza sebagai operasional.

Ketua Panitia Kurban Masjid Jami Baitussalam yang diwakili oleh Edi Susanto mengatakan pembagian kupon daging selain di tenda area masjid ada juga yang diantar menggunakan 4 (empat) unit mobil pickup dan 1 (satu) unit mobil avanza mengingat jarak tempuh antara dusun di area Desa Air Upas cukup jauh.

“Kupon daging ini selain kita bagikan di area masjid kita juga antar langsung menggunakan pickup ke beberapa dusun di wilayah Desa Air Upas seperti Dusun Kalibambang, Air Tebadak, Air Durian, Ibul Baru, dan Batu Tanda,” tuturnya.

Ia juga menambahkan bahwa 600 kupon daging yang ada saat ini selain dibagikan pada umat Muslim juga akan dibagikan kepada warga non-muslim, selain untuk mempererat silaturahmi pihak panitia juga berharap tidak ada timbul pemikiran di masyarakat adanya perbedaan.

“Ya kupon daging saat ini selain kita bagikan kepada masyarakat yang beragama Muslim kita juga bagikan kepada warga non-muslim. Tentu kita berharap dengan berbagi, kita ingin menjaga dan menjalin silaturahmi dan tidak adanya perbedaan sosial di masyarakat khususnya masyarakat Air Upas,” tutupnya. (Goda)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

4 mins ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

3 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

4 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

5 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

6 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

20 hours ago