Categories: Kubu Raya

Kodam XII/Tanjungpura Gelar Shalat Idul Adha 1439 H Bersama Masyarakat

KalbarOnline, Kubu Raya – Komando Daerah Militer XII/Tanjungpura menyelenggarakan Shalat Idul Adha 1439 Hijiriah tahun 2018 yang dihadiri langsung Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Achmad Supriyadi dan Ketua Persit Kartika Candra Kirana Daerah XII/Tanjungpura, Ny. Tien Achmad Supriyadi, Pejabat Teras Kodam XII/Tanjungpura, prajurit dan Pegawai Negeri Sipil, Keluarga Besar TNI serta masyarakat sekitar Makodam XII/Tanjungpura.

Dalam pelaksanaan Shalat Idul Adha tersebut, yang bertindak sebagai Imam, Mayor Inf Rustam Hasibuan dari Pembinaan Mental Kodam XII/Tanjungpura dan Khotib Dr. H. Ismail Ruslan, MA., Ketua Forum Komunikasi Umat Beragama Kalimantan Barat.

Dalam khutbahnya Khotib menyampaikan profil keluarga Nabi Ibrahim AS yang mesti dijadikan contoh bagaimana membangun keluarga muslim sejati, yang hanya bersandar dan berharap keridhoan Allah.

Nabi Ibrahim juga dikenal sebagai bapak yang sabar dan penuh tawakal, menyerahkan segalanya kepada Allah setelah melakukan ikhtiar yang sungguh-sungguh.

“Peristiwa Nabi Ibrahim AS pada khususnya peristiwa Idul Adha dapat diambil hikmahnya sebagai pelajaran untuk mengedepankan dan mengutamakan keikhlasan dalam menjalankan perintah agama dan ketaatan kepada Allah SWT,” ujar Khotib diatas mimbar, Rabu (22/8/2018).

Usai pelaksanaan Shalat Idul Adha 1439 H, Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Achmad Supriyadi menyerahkan hewan kurban secara simbolis satu ekor sapi kepada panitia untuk disembelih dan dibagikan kepada yang berhak menerimanya. Secara keseluruhan ada dua ekor sapi dan 14 ekor kambing yang disembelih di Kodam XII/Tanjungpura pada saat itu. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Link Berita Soal Laporan Korupsi ke Kejati Kalbar Mendadak Hilang, Muncul Kode 404

KalbarOnline, Pontianak - Belakangan ini publik dihebohkan dengan laporan dugaan korupsi program Bantuan Stimulan Perumahan…

17 hours ago

Pelajar SMKN 01 Sintang Jawab Tantangan Rita, Buat Mobil Listrik Dalam 30 Hari

KalbarOnline, Pontianak - Pelajar SMK Negeri 1 Sintang Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) berhasil merakit sebuah…

17 hours ago

Windy Sebut Gawai Dayak Sangat Potensial Masuk ke Kalender Event Nusantara Kemenparekraf

KalbarOnline, Pontianak - Salah satu event wisata budaya yang digelar setiap tahun di Rumah Radakng,…

19 hours ago

Gawai Dayak di Pontianak Tahun Ini Akan Ada Karnaval Air

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak ke-XXXVIII Tahun 2024 Kalimantan Barat akan digelar pada 20…

19 hours ago

Sarina, Finalis Putri Hijabfluencer Kalbar 2024 Asal Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Sarina (18 tahun) lahir di Desa Penjalaan, Kecamatan Simpang Hilir, Kabupaten…

1 day ago

Hadapi Seleksi STQ dan TC, Pengurus LPTQ KKU Audiensi ke Pj Bupati Romi Wijaya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Kayong Utara (KKU) melakukan…

1 day ago